Sumardji Beri Bocoran Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Lagi, Calvin Verdonk & Jens Raven?
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji memberikan bocoran akan ada dua pemain lagi yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk lawan Irak dan Filipina.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji memberikan bocoran akan ada dua pemain lagi yang dipanggil ke Timnas Indonesia.
Apakah pemain yang dimaksud adalah Calvin Verdonk dan Jens Raven?
Hal itu disampaikan Sumardji setelah Timnas Indonesia merilis daftar 22 pemain untuk menghadapi Irak dan Filipina pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (16/5/2024).
Adapun dua laga tersebut merupakan partai sisa di Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dijadwalkan Timnas Indonesia bakal lebih dulu menjamu Irak pada 6 Juni 2024.
Kemudian disusul meladeni perlawanan Filipina lima hari berselang.
Kini mendekati pertandingan tersebut, Shin Tae-yong telah memilih 22 pemain pilihannya untuk dipanggil ke Timnas Indonesia.
Dari 22 pemain yang telah dirilis, sepuluh nama merupakan pemain yang ikut membela Timnas Indonesia di ajang Piala Asia U23 2024.
Sedangkan 12 sisanya diisi pemain senior seperti Jordi Amat, Sandy Walsh, Thom Haye, hingga Ragnar Oratmangoen.
Menanggapi hal ini, Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji mengatakan bahwa 22 pemain ini sifatnya sudah pasti dan tidak akan dibongkar pasang lagi.
Meski begitu, Sumardji juga memberikan bocoran bahwa nantinya akan ada dua pemain lagi yang bakal dipanggil ke Timnas Indonesia.
Baca juga: Daftar 22 Pemain yang Dipanggil ke Timnas Indonesia: Tak Ada Witan Sulaeman Karena Dua Alasan
"Ada 22 pemain yang dipanggil, dan dimungkinkan 22 pemain itu masih akan ada penambahan dua pemain," kata Sumardji saat dihubungi Tribunnews, Kamis (16/5/2024).
"Dikarenakan emang slotnya kan 23 pemain yang akan didaftarkan."
"Jadi itu masih akan ada perubahan perubahan jumlahnya. Dari 22 menjadi, bisa menjadi 23 atau 24 pemain."