Kejutan! Deretan Pemain Elite Timnas Jerman yang Ditinggalkan Nagelsmann untuk Euro 2024
Timnas Jerman secara resmi merilis daftar nama pemain yang akan bertarung di Euro 2024, namun kejutan hadir karena tidak ada nama Matt Hummels.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Kehadiran Goretzka jelas akan terasa dibutuhkan Jerman ketika timnya melawan tim yang memiliki keunggulan fisik.
Pada musim ini saja, Goretzka tercatat tampil dalam 41 penampilan bersama Bayern Munchen di semua kompetisi.
Catatan penampilan pemain berusia 29 tahun itu menjadi bukti bahwa Goretzka tidak banyak mengalami cedera seperti musim-musim sebelumnya.
Dengan catatan 14 gol dari 57 caps bersama Der Panzer, Goretzka sejatinya layak masuk skuad Timnas Jerman.
Hanya saja pada akhirnya, namanya justru menghilang dari radar Nagelsmann untuk perhelatan Euro 2024.
Selain tiga nama diatas ada nama pemain bintang lain yang absen dari skuad Jerman di Euro edisi kali ini.
Mulai dari Karim Adeyemi (Borussia Dortmund), Nicklas Sule (Borussia Dortmund), Timo Werner (Tottenham) hingga Jonas Hofmann (Bayer Leverkusen).
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)