Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Hasil dan Streaming Arsenal vs Everton, Man City vs West Ham, Perebutan Juara Liga Inggris

Akses di sini, link live skor hasil dan live streaming laga Arsenal dan Manchester City penentuan juara Liga Inggris, Minggu (19/5/2024) pukul 22.00.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Live Hasil dan Streaming Arsenal vs Everton, Man City vs West Ham, Perebutan Juara Liga Inggris
FRANCK FIFE / AFP
Gelandang Inggris Manchester City #47 Phil Foden (Tengah) merayakan kemenangan pertandingan sepak bola final Liga Champions UEFA antara Inter Milan dan Manchester City di Stadion Olimpiade Ataturk di Istanbul, pada 10 Juni 2023. - Akses di sini, link live skor hasil dan live streaming laga Arsenal dan Manchester City penentuan juara Liga Inggris, Minggu (19/5/2024) pukul 22.00. 

TRIBUNNEWS.COM - Live skor hasil dan live streaming laga perebutan juara Liga Inggris malam ini antara Arsenal dengan Manchester City, Minggu (19/5/2024).

Arsenal akan menjamu Everton di Emirates Stadium, sementara Man City menghadapi West Ham di Etihad Stadium.

Laga Arsenal dan Manchester City akan berlangsung pukul 22.00 WIB.

Pertandingan tersebut bisa disaksikan melalui live streaming Vidio.com dengan cara berlangganan.

Reaksi Arsenal usai pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 12 Mei 2024. (Photo by Paul ELLIS / AFP)
Reaksi Arsenal usai pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 12 Mei 2024. (Photo by Paul ELLIS / AFP) (AFP/PAUL ELLIS)

Diketahui, Arsenal hanya terpaut 2 angka dengan Man City di tabel klasemen Liga Inggris.

Jika kedua tim memiliki perolehan poin yang sama setelah laga pamungkas Liga Inggris, penentuan juara ditentukan dari selisih gol.

Poin kedua produktivitas gol, dan berikutnya head to head kedua tim di mana Arsenal lebih diuntungkan.

BERITA REKOMENDASI

"Nasib ada di tangan kami, tetapi jika Anda berpikir mereka akan kalah, Anda salah," komentar Pep Guardiola soal persaingan juara Liga Inggris dengan Arsenal di matchday 38, dikutip dari BBC.

"Jika Anda berpikir Everton akan melakukan sesuatu, lupakan saja. Saya telah melihat Arsenal sepanjang musim," sambungnya.

"Kami hanya fokus pada apa yang harus kami lakukan saat melawan West Ham. Tidak ada kontaminasi apa pun di otak saya tentang apa pun selain apa yang harus kami lakukan untuk mengalahkan West Ham," tegasnya.

Baca juga: Biar Tak Kagok saat Juara, Arsenal Gladi Bersih Angkat Trofi Palsu Liga Inggris

Sementara Arsenal tak ada kata lain selain keajaiban dan keberuntungan yang mereka harapkan.

Berapa pun skor kemenangan atas Everton tak akan berarti jika Man City mengalahkan West Ham.


Namun, tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola sebelum peluit akhir dibunyikan.

"Keajaiban telah terjadi karena inilah yang diinginkan dan dijalani oleh setiap penggemar sepak bola hingga pertandingan terakhir," ucap Arteta.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas