Inter Milan Bakal Bernasib Sama dengan AC Milan, Scudetto Malah Jadi Awal Kemunduran?
Inter Milan yang kini dikelola oleh Suning Grup terancam berpindah tangan karena persoalan gagal bayar utang.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Drajat Sugiri
Sayangnya, begitu diambil alih Elliott Management, perusahaan Amerika Serikat itu seolah tak berniat serius mengelola AC Milan.
Perusahaan investasi asal Amerika Serikat itu kemudian melepas sebagian besar sahamnya kepada RedBird sampai sekarang.
Selama dikuasai RedBird, Milan mengalami performa yang naik turun meski di tahun pertamanya mampu menjuarai Serie A.
Dalam perjalannya, AC Milan memiliki sekelumit permasalahan internal, terutama berkaitan dengan kebijakan transfer.
Perbedaan cara pandang pemilik baru dengan orang-orang lama di dalam klub dalam hal mengelola klub, menjadi biang masalah.
Kasus itulah yang menimpa legenda AC Milan Paolo Maldini sewaktu menjabat direktur olahraga klub.
Mundurnya Maldini juga membuat performa AC Milan menjadi labil dan tertinggal jauh dalam perebutan gelar Serie A dan Liga Champions.
Inilah situasi yang bisa mengancam Inter Milan di musim-musim mendatang jika kepemikannya berganti.
Bisa jadi gelar Serie A musim ini menjadi awal keterpurukan klub berjuluk La Beneamata tersebut.
(Tribunnews.com/Tio)