Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Putra Firman Utina Bakal Unjuk Gigi di Turnamen Pramusim: Bidik Masuk Skuad Utama Persija

Rayhan Utina pun mengaku tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini, sebagai ajang unjuk gigi di tim senior.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Putra Firman Utina Bakal Unjuk Gigi di Turnamen Pramusim: Bidik Masuk Skuad Utama Persija
Tribunnews/Alfarizy
Pemain muda Persija Jakarta, Rayhan Utina, selepas latihan di Lapangan JIS, Jakarta Utara, Rabu (29/5/2024). 

Persija Jakarta akan melawan PSIS Semarang di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Kamis (30/5/2024).

Asisten Pelatih Persija, Ferdiansyah, mengatakan jika dalam turnamen tersebut dirinya ingin mengkolaborasikan pemain akademi dengan beberapa pemain senior Macan Kemayoran.

Kendati tak diperkuat sejumlah pemain intinya, dalam turnamen ini, Persija tetap menggunakan pemain di tim utamanya.

Pemain tersebut antara lain adalah Maman Abdurahman, Tony Sucipto, Cahya Supriadi, Akbar Arjunsyah, Firza Andika, Aji Kusuma, sampai Sandi Samosir.

"Ya Alhamdulillah berjalan lancar dengan kombinasi pemain akademi dan senior. Dalam waktu mepet juga kami maksimalkan waktu yang ada dan alhamdulillah semua berjalan lancar," kata Ferdiansyah.

"Persiapan ini kami banyak mencoba untuk menyamakan chemistry bikin kompak dan menyatukan pemahaman bagaimana menyerang dan bertahan," imbuhnya.

Bicara soal target, Ferdiansyah mengatakan tetap ingin meraih hasil terbaik.

Berita Rekomendasi

Namun, dalam hal ini dirinya tidak ingin terlalu membebani para pemainnya. Ferdiansyah ingin ajang ini menjadi ajang unjuk gigi bagi para pemain muda.

"Target dalam sepakbola selalu kami mau yang terbaik tapi kami lihat lagi dimana kami berada sekarang," ucap Ferdiansyah.

"Kami berada di pre-season dan ini kesempatan para pemain muda untuk menunjukkan kemampuan mereka dan mengaplikasikan hasil latihan mereka," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas