Begini Skenario Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026 jika Sudah Tembus Ronde Ketiga
Begini skenario Timnas Indonesia untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026 jika mampu tembus ronde ketiga.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Jikalau masih belum bisa menjadi juara grup di ronde keempat, Timnas Indonesia perlu berjuang lebih keras untuk lolos Piala Dunia 2026 lewat ronde kelima alias play-off.
Syarat awal yang harus dipenuhi Timnas Indonesia untuk berlaga di play-off yakni menjadi runner-up grup di ronde keempat.
Selanjutnya, Timnas Indonesia harus memenangkan laga play-off pertama melawan runner-up ronde keempat dari grup lain.
Terakhir, Timnas Indonesia wajib memenangkan laga play-off kedua melawan negara dari Konfederasi lain untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Itulah skenario panjang yang perlu dijalani Timnas Indonesia jika ingin lolos Piala Dunia 2026 yang berlangsung di 3 negara.
Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026:
Ronde Ketiga: Wajib menjadi juara grup atau runner-up
Ronde Keempat: Wajib menjadi juara grup
Ronde Kelima: Wajib memenangkan dua laga play-off
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)