Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rekap Transfer Pemain Malut United Liga 1: Agresif Datangkan 12 Pemain, Terbaru Sayuri Bersaudara

Malut United memang sangat agresif dalam bursa transfer Liga 1, terbaru datangkan duo kembar pemain Timnas Indonesia, Yakob Sayuri, dan Yance Sayuri.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rekap Transfer Pemain Malut United Liga 1: Agresif Datangkan 12 Pemain, Terbaru Sayuri Bersaudara
Instagram @yansayuri11
Yance Sayuri dan Yakob Sayuri saat berseragam PSM Makassar. - Malut United sangat agresif dalam bursa transfer Liga 1, terbaru datangkan duo kembar pemain Timnas Indonesia, Yakob Sayuri, dan Yance Sayuri. 

TRIBUNNEWS.COM - Malut United sangat agresif dalam bursa transfer Liga 1 menjelas musim depan.

Terbaru, klub yang baru saja promosi ke Liga 1 itu mendatangkan duo kembar pemain Timnas Indonesia, Yakob Sayuri, dan Yance Sayuri.

Sebelumnya, Malut United telah mendatangkan 10 pemain untuk Liga 1 musim 2024-2025.

Kini dengan hadirnya Sayuri bersaudara tersebut membuat Malut total kini telah mendatangkan 12 pemain.

Pemain Timnas Indonesia, Yakob Sayuri, seusai mencetak gol dalam laga uji coba kontra Libya, Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024).
Pemain Timnas Indonesia, Yakob Sayuri, seusai mencetak gol dalam laga uji coba kontra Libya, Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024). (Dok: PSSI)

Adapun Yakob Sayuri dan Yance Sayuri akan diikat kontrak dengan durasi dua tahun di Malut United.

Merapatnya Yakob Sayuri dan Yance Sayuri tersebut diumumkan Malut United melalui unggahan Instagram officialnya, Minggu (16/6/2024).

"Malut United dengan bangga mengumumkan kedatangan Yakob dan Yance Sayuri sebagai rekrutan baru Laskar Kie Raha menjelang bergulirnya Liga 1 2024-2025.

BERITA REKOMENDASI

Manajemen Malut United bersama Yakob dan Yance sepakat menjalin kerja sama dengan kontrak berdurasi dua tahun.

Selamat datang di keluarga besar Malut United, Sayuri Bersaudara!" tulis Instagram @malutunitedfc.

Baca juga: Polemik Regulasi Delapan Pemain Asing di Liga 1, Arthur Irawan Sebut Persik Siap Ikuti Aturan PSSI

Di sisi lain, Yakob Sayuri pun juga mengaku bangga setelah resmi berseragam Malut United.

Yakob pun bertekad untuk memberikan yang terbaik untuk skuad asuhan Imram Nahumarury.

"Suatu kebanggaan bagi saya untuk bisa bergabung bersama Malut United," kata Yakob dikutip dari BolaSport, Minggu (16/6/2024).

"Mari kita fokus menatap Liga 1 musim depan," lanjutnya.

Senada dengan Yakob, Yance juga mengaku siap berjuang di klub barunya tersebut.

"Saya siap berjuang di rumah baru, Malut United," ujarnya.

Sebelumnya, Yakob dan Yance merupakan pemain PSM Makassar.

Yakob lebih dulu bergabung PSM Makassar pada tahun 2020.

Sedangkan Yance menyusul pada tahun 2021.

Yance Sayuri dan Yakob Sayuri, si kembar pemain PSM Makassar sama-sama dipanggil Timnas
Yance Sayuri dan Yakob Sayuri, si kembar pemain PSM Makassar sama-sama dipanggil Timnas (Instagram @yansayuri11)

Keduanya juga berperan penting saat mengantarkan PSM Makassar menjuarai Liga 1 2022-2023 lalu.

Selain Sayuri bersaudara, Malut United sudah mendatangkan pemain Timnas Indonesia lainnya.

Wahyu Prasetyo sudah berhasil digaet usai dilepas PSIS Semarang.

Selain itu, Malut United juga merekrut Fredyan Wahyu, Yandi Sofyan, Manahati Lestusen, juga Safrudin Tahar.

Sejauh ini, Malut United menjadi klub paling agresif di bursa transfer Liga 1.

Total sudah ada 12 pemain yang didatangkan untuk menatap Liga 1 2024-2025.

Diketahui, Malut United meraih tiket ke Liga 1 musim depan setelah finis ketiga di Liga 2 2023/2024.

Di perebutan posisi ketiga, mereka mengalahkan Persiraja Banda Aceh.

Rekap Transfer Malut United

1. Muhammad Fahri

2. Manahati Lestusen

3. Safrudin Tahar

4. Wahyu Prasetyo

5. Fredyan Wahyu

6. Yandi Sofyan

7. Yakob Sayuri

8. Yance Sayuri

9. Tatsuro Nagamatsu (Asing - Jepang)

10. Wbeymar Angulo (Asing - Kolombia)

11. Adriano Castanheira (Asing - Swiss-Portugal)

12. Cassio Scheid (Asing - Brasil)

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
7
5
2
0
7
2
5
17
2
Borneo
7
4
3
0
10
3
7
15
3
Bali United
7
4
2
1
12
6
6
14
4
Persib
7
3
4
0
13
7
6
13
5
PSM Makasar
7
3
3
1
9
4
5
12
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas