Bukan Kylian Mbappe atau Griezmann, William Saliba Jadi Aktor Penting bagi Prancis di Euro 2024
Pendapat ESPN soal penampilan William Saliba di Euro 2024, aktor penting dalam permainan Prancis dan Didier Deschamps.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Bukan Kylian Mbappe, bukan juga Antoine Griezmann atau Dayot Upamecano, tetapi William Saliba adalah pemain yang diklaim sebagai pemain terpenting Prancis di Euro 2024.
Komentar itu tertuang dalam kolom ESPN yang ditulis oleh Julien Laurens, ada sebab mengapa bek Arsenal itu yang ia aggap sebagai pemain terpenting di Kejuaraan Eropa tahun ini.
Dia tidak butuh waktu lama untuk adaptasi, menempatkan namanya di starting XI pilihan Didier Deschamps menyusul cedera yang dialami Ibrahima Konate.
Bek Liverpool itu merupakan pilar utama Les Bleus yang disandingkan dengan Dayot Upamecano sejak Piala Dunia 2022.
Bahkan untuk Euro 2024, William Saliba hanya sebagai pilihan kesekian bagi Deschamps.
Pada Maret lalu, Deschamps pernah menganggap bahwa William Saliba belum siap untuk tampil bersama timnas Prancis.
Ketika itu, selain Upamecano dan Konate, Prancis masih memiliki Benjamin Pavard.
Baca juga: Prediksi Spanyol vs Prancis Euro 2024: Deschamps Incar Kesempurnaan, Kiper AC Milan Jadi Andalan
Deschamps sosok pelatih yang tidak menyukai perubahan ketika pemainnya tampil baik dalam pertandingan.
Meskipun pada saat itu William Saliba selalu menjadi starter di setiap pertandingan Arsenal.
"Saliba bermain bagus musim ini (bersama Arsenal)," ucap Deschamps pada Maret 2024.
"Namun saya melihatnya mengganti-ganti hal yang yang kurang saya sukai. Bersama timnas Prancis, ia mendapat lebih sedikit waktu bermain."
"Ketika ia mendapatkan sesuatu, hasilnya tidak selalu baik," jelas Deschamps.
Namun, apa yang dilakukan Deschamps di Euro 2024 seakan membuktikan apa yang pernah ia ungkapkan sebelumnya.
Sekaligus memperlihatkan kepada dunia, betapa baiknya dia dalam memanajemen permainan.