Head to Head Belanda vs Inggris Semifinal Euro 2024: De Oranje Unggul, Bellingham Cs Ketar-ketir
Timnas Belanda memiliki sejarah pertemuan yang baik saat juma Timnas Inggris jelang pertemuan keduanya di semifinal Euro 2024.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Belanda dan Timnas Inggris bakal berduel di babak semifinal Euro 2024.
Berdasarkan sejarah pertemuannya alias head to head, Belanda lebih unggul ketimbang Inggris saat duel keduanya terjadi.
Tentu hal ini dapat dijadikan modal apik bagi skuad asuhan Ronald Koeman jelang lawan Inggris di semifinal Euro 2024, Kamis (11/7/2024).
Adapun duel Belanda vs Inggris bakal digelar di Signal Iduna Park, pada pukul 02.00 WIB.
Sebelumnya, Belanda secara meyakinkan lolos ke semifinal Euro 2024 secara meyakinkan.
Cody Gakpo dkk berhasil menunjukkan perkembangan yang pesat.
Tampil kurang meyakinkan di babak fase grup, Belanda langsung tancap gas saat tampil di babak penyisihan.
Belanda sukses menghajar Rumania 3-0 di babak 16 besar, kemudian comeback 2-1 saat lawan Turki di babak 8 besar.
Beda dengan Belanda, perfoma Inggris asuhan Gareth Southgate di Euro 2024 itu masih medioker.
Tercatat, dari babak penyisihan fase Grup, Bellingham dkk hanya menang satu kali dan dua kali imbang, dengan torehan gol hanya dua gol.
Baca juga: Sesumbar Bakal Hajar Belanda, Jude Bellingham Ingin Jumpa Spanyol di Final Euro 2024
Kemudian di babak gugur, dua kemenangan Inggris di babak 16 besar dan 8 besar harus ditentukan bukan dari waktu normal.
Di babak 16 besar, Inggris memenangi laga setelah melakoni babak extra time saat lawan Slovenia.
Kemudian di 8 besar, Inggris susah payah mengalahkan Swiss lewat babak adu penalti.
Tentu saja, dengan menanjaknya performa Belanda di saat Inggris yang masih angin-anginan ini menjadi ancaman serius bagi The Three Lions untuk lolos ke final.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.