Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris, Persaingan Dani Olmo vs Harry Kane untuk Sepatu Emas

Final Euro 2024 antara Spanyol vs Inggris menyajikan pertarungan dua pemain yang bersaing dalam daftar top skor, Dani Olmo vs Harry Kane.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris, Persaingan Dani Olmo vs Harry Kane untuk Sepatu Emas
Odd ANDERSEN / AFP
Penyerang Inggris #09 Harry Kane melepaskan tendangan penalti untuk menyamakan kedudukan 1-1 selama pertandingan sepak bola semifinal UEFA Euro 2024 antara Belanda dan Inggris di Stadion BVB di Dortmund pada 10 Juli 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Final Euro 2024 antara Spanyol vs Inggris akan menyajikan pertarungan dua pemain yang bersaing dalam perebutan penghargaan sepatu emas, Dani Olmo vs Harry Kane.

Daftar top skor Euro 2024 saat ini berisikan banyak pemain yang mengisi daftar teratas dengan tiga gol.

Ada enam pemain yang mencetak tiga gol, yakni Cody Gakpo (Belanda) Dani Olmo (Spanyol), Georges Mikautadze (Georgia), Harry Kane (Inggris), Ivan Scharanz (Slovakia), Jamal Musiala (Jerman).

Namun demikian, dari keenam itu, ada dua nama yang masih berpeluang menambah pundi-pundi golnya, sedangkan empat lainnya dipastikan tidak akan bertambah.

Dua yang dimaksud tak lain adalah gelandang serang Spanyol, Dani Olmo serta striker Inggris Harry Kane.

Keduanya akan saling bertemu di pertandingan final di Olympiastadion Berlin pada Senin (15/7/2024) dinihari WIB mendatang.

Nama keduanya baru mencuat dalam perebutan top skor Euro 2024 ketika turnamen memasuki fase gugur.

Pemain depan Spanyol bernomor punggung 10 Dani Olmo merayakan gol bunuh diri Prancis dan gol kedua Spanyol setelah tendangannya selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Spanyol dan Prancis di Munich Football Arena di Munich pada 9 Juli 2024. (Foto oleh FRANCK FIFE / AFP)
Pemain depan Spanyol bernomor punggung 10 Dani Olmo merayakan gol bunuh diri Prancis dan gol kedua Spanyol setelah tendangannya selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Spanyol dan Prancis di Munich Football Arena di Munich pada 9 Juli 2024. (Foto oleh FRANCK FIFE / AFP) (FRANCK FIFE / AFP)

Baca juga: Wasit Francois Letexier Pimpin Final Euro 2024, Pernah Rugikan Timnas U23 Indonesia di Prancis

Berita Rekomendasi

Dalam perjalan berebut sepatu emas Euro 2024 ini, keduanya pun sama-sama mengukir rekor tersendiri.

Dani Olmo mulai menunjukkan tajinya mencetak gol di babak 16 besar saat membantu Spanyol menang 4-1 atas Georgia.

Di perempat final, Olmo kembali cetak gol untuk membantu menyingkirkan tuan rumah Jerman 2-1.

Berlanjut ke semifinal, satu golnya membantu Spanyol mengalahkan Prancis sekaligus memastikan tempat di final Euro 2024.

Dani Olmo mencetak tiga gol, masing-masing di setiap laga fase gugur sejak 16 besar hingga semifinal, atau secara berturut-turut di tiga pertandingan.

Dani Olmo adalah yang pertama melakukan hal tersebut karena sebelumnya belum ada pemain Spanyol yang mencetak gol berturut-turut di tiga pertandingan Euro.

Selain mencetak gol, Dani Olmu pun turut meraiamkan dalam top assist dengan dua bantuan kepada rekan setimnya untuk mencetak gol.

Ia berada di bawah rekannya sendiri, Lamine Yamal, yang kini mengoleksi tiga assist.

Jika Dani Olmo membuat membuat assist lagi di laga final, maka ada kans untuk mengawinkan dengan penghargaan top skor nantinya.

Baca juga: Prediksi Spanyol vs Inggris di Final Euro 2024, Ronald Koeman Jagokan The Three Lions Juara

Sementara itu, Harry Kane pun seolah tak mau kalah dalam persaingan top skor Euro 2024 ini.

Harry Kane mencetak tiga gol di Euro 2024, dua diantaranya dilakukan di babak fase gugur.

Penyerang 30 tahun itu pun kini menjadi pemain dengan pencetak gol terbanyak dalam laga fase gugur Euro.

Di edisi sebelumnya, yakni pada Euro 2020, Kane mencetak empat gol, semua terjadi di fase gugur.

Jika digabung dengan turnamen besar lainnya seperti Piala Dunia, Harry Kane telah membuat rekor prestise dengan mengalahkan para legenda sepakbola.

Ada 9 gol yang dicetak Harry Kane di fase gugur turneman besar gabungan Piala Dunia dan Euro.

Pemain depan Inggris bernomor punggung 09 Harry Kane berebut bola dengan pemain bertahan Belanda bernomor punggung 22 Denzel Dumfries selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Belanda dan Inggris di Stadion BVB di Dortmund pada 10 Juli 2024.
Pemain depan Inggris bernomor punggung 09 Harry Kane berebut bola dengan pemain bertahan Belanda bernomor punggung 22 Denzel Dumfries selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Belanda dan Inggris di Stadion BVB di Dortmund pada 10 Juli 2024. (Foto oleh Kirill KUDRYAVTSEV / AFP)

Mengutip Opta, Kane telah menyalip gol fase gugur dari legenda Timnas Jerman Gerd Müller dan Miroslav Klose yang mencetak 8 gol.

Duo penyerang Prancis, Antoine Griezmann, dan Kylian Mbappé, juga berhasil dilewati Harry Kane. Kedua pemain itu juga hanya mengemas 8 gol di fase gugur.

Bahkan sekelas Cristiano Ronaldo pun tak ada apa-apanya dibanding Kane ketika turnamen memasuki babak fase gugur.

Fase gugur menjadi panggung bagi Kane untuk terus menambah pundi-pundi gol untuknya.

Di awal turnamen, Harry Kane cukup kesulitan mencetak gol ketika fase grup. Namun begitu mulai fase gugur, Kane seolah membuktikan ketajamannya.

Masih ada kesempatan satu laga bagi Kane untuk menambah gol dan ia akan bersaing dengan Dani Olmo.

Baca juga: Final Euro 2024: Inggris Berburu Gelar Pertamanya, Harry Kane Melawan Sumber Kutukan

Daftar Top Skor Sementara Euro 2024

3 Gol

Dani Olmo (Spanyol), Cody Gakpo (Belanda), Harry Kane (Inggris), Mikautadze (Georgia), Jamal Musiala (Jerman), Ivan Schranz (Slovakia)

2 Gol

Fabian Ruiz (Spanyol), Kai Havertz (Jerman), Jude Bellingham (Inggris), Merih Demiral (Turki), Breel Embolo (Swiss), Niclas Fullkrug (Jerman), Donyell Malen (Belanda), Razvan Marin (Romania), Florian Wirtz (Jerman)

Daftar Top Skor Euro Sepanjang Masa

14 Gol: Cristiano Ronaldo (Portugal)

9 Gol: Michel Platini (Prancis)

7 Gol: Alan Shearer (Inggris), Antoine Griezmann (Prancis), Alvaro Morata (Spanyol), Harry Kane (Inggris)

6 Gol: Ruud van Nistelrooy (Belanda), Patrick Kluivert (Belanda), Robert Lewandowski (Polandia), Wayne Rooney (Inggris), Thierry Henry (Prancis), Zlatan Ibrahimovic (Swedia), Nuno Gomes (Portugal), Patrik Schick (Republik Ceko), Romelu Lukaku (Belgia)

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas