Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Piala AFF U19: Lumat Brunei 6 Gol, Thailand Bisa Tantang Indonesia di Semifinal

Atas kemenangan ini, Thailand berhasil memuncak klasemen grup C dan berpotensi menjadi lawan Timnas U19 Indonesia di partai semifinal.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hasil Piala AFF U19: Lumat Brunei 6 Gol, Thailand Bisa Tantang Indonesia di Semifinal
Instagram Changsuek
Potret pemain tim Thailand merayakan gol dalam pertandingan Piala AFF U19 2024 di Stadion Gelora 10 November, Surabaya. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil pertandingan matchday kedua grup C Piala AFF U19 2024 antara Brunei Darussalam vs Thailand di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, berakhir dengan skor 0-6, Senin (22/7/2024) sore WIB.

Atas kemenangan ini, Thailand berhasil memuncaki klasemen grup C dan berpotensi menjadi lawan Timnas U19 Indonesia di partai semifinal.

Diketahui, Thailand dan Timnas U19 Indonesia cuma perlu satu langkah lagi untuk melaju ke babak knock-out.

Syaratnya baik Thailand dan Timnas U19 Indonesia harus mengantongi kemenangan di laga terakhir.

Terkhusus untuk Thailand, juga diwajibkan mengalahkan Malaysia dalam koleksi agresivitas gol.

Pasalnya saat ini Malaysia sedang menguntit ketat Thailand yang berada di puncak klasemen, dengan menyimpan satu pertandingan beserta agresivitas gol lebih banyak.

Maka masih ada peluang untuk Malaysia menyaingi Thailand hingga laga terakhir grup.

Berita Rekomendasi

Terlebih kedua tim bakal saling berjumpa di laga pamungkas grup C.

Thailand Piala AFF U19 2024 (1)
Potret pemain tim Thailand merayakan gol dalam pertandingan Piala AFF U19 2024 di Stadion Gelora 10 November, Surabaya.

Namun, jika Thailand yang memenangi pertarungan tersebut, maka tim Gajah Perang bisa serupa Timnas U19 Indonesia yang punya peluang besar untuk lolos dengan predikat juara grup.

Dengan demikian, baik Thailand dan Timnas U19 Indonesia akan ditempatkan pada bagan serupa di fase semifinal.

Dijadwalkan partai semifinal Piala AFF U19 2024 akan berlangsung pada Jumat (26/7/2024) mendatang.

Baca juga: Skenario Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF U19 2024 Jika Digilas Timor Leste: Mustahil Gagal!

Ilustrasi bagan Semifinal Piala AFF U19 2024 melalui id.wikipedia.org
Ilustrasi bagan Semifinal Piala AFF U19 2024 melalui id.wikipedia.org (id.wikipedia.org)

Setelah pertandingan ini, baik Timnas U19 Indonesia dan Thailand masih menyisakan satu laga terakhir grup sebagai kepastian kelolosan ke partai berikutnya.

Dijadwalkan Timnas U19 Indonesia akan menantang Timor Leste, Selasa (23/6/2024) besok.

Sedangkan Thailand akan menentukan pertandingan terakhir melawan rival terkuat grup yaitu, Malaysia, pada Kamis (25/6/2024).

Thailand Lumat Brunei Darussalam

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas