Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Piala Presiden 2024: Brace Ramadhan Sananta Tak Berbekas, Persis vs PSM Makassar Imbang 2-2

Brace Ramadhan Sananta ke gawang mantan tak berarti, duel Persis Solo vs PSM Makassar di Piala Presiden 2024 berakhir imbang 2-2, Senin (22/7/2024).

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Piala Presiden 2024: Brace Ramadhan Sananta Tak Berbekas, Persis vs PSM Makassar Imbang 2-2
Dok. Persis Solo
Selebrasi penyerang Persis Solo, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol ke gawang PSM Makassar di Piala Presiden 2024, Senin (22/7/2024) sore WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Persis Solo dan PSM Makassar harus puas dengan hasil imbang pada laga matchday kedua Grup A Piala Presiden 2024, Senin (22/7/2024) sore WIB.

Hasil Piala Presiden 2024 antara Persis Solo vs PSM Makassar yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat berakhir dengan skor imbang 2-2.

Persis Solo sejatinya mampu mencetak gol lebih dulu melalui brace Ramadhan Sananta pada menit (1'), dan (40').

Dua gol Sananta ke gawang mantan timnya tersebut membuat Persis Solo unggul dua gol di babak pertama.

Aksi Persis Solo vs PSM Makassar pada matchday kedua Piala Presiden 2024
Aksi pemain Persis Solo vs PSM Makassar pada matchday kedua Piala Presiden 2024, Senin (22/7/2024) sore WIB.

Namun PSM Makassar mampu bangkit pada babak kedua.

Tim berjuluk Juku Eja tersebut mampu menyamakan kedudukan lewat gol Yuran Ferdnandes (57'), dan Abdul Rahman (68').

Hasil imbang ini membuat Persis Solo dan PSM Makassar masih berada di dua peringkat terbawah Grup A Piala Presiden 2024.

Jalannya Pertandingan

BERITA REKOMENDASI

Persis Solo langsung mencetak gol pertamanya saat pertadingan berjalan kurang dari satu menit.

Berawal umpan jarak jauh Eduardo Kunde, Ramadhan Sananta yang bebas dari posisi offside langsung menembak ke pojok kanan gawang PSM Makassar.

Gol, Persis Solo unggul 1-0.

Teringgal satu gol membuat PSM Makassar memberikan respons untuk melakukan penyerangan.

Namun, usaha tim asuhan Bernardo Tavares itu selalu gagal menembus pertahanan Persis Solo.


Hingga menit ke-20, serangan sporadis dari PSM Makassar masih belum membuahkan hasil.

PSM Makassar memiliki peluang emas untuk mencetak gol pada menit ke-27 melalui Yuran Ferdnandes.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas