Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Dimas Drajad Tak Masalah Main Sebagai Winger: Siap Bawa Persib Menang Saat Hadapi Persis

Pemain anyar Persib Bandung, Dimas Drajad turut diturunkan saat menghadapi Borneo FC pada laga laga kedua grup A Piala Presiden 2024.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Dimas Drajad Tak Masalah Main Sebagai Winger: Siap Bawa Persib Menang Saat Hadapi Persis
Persib.co.id
Aksi striker Persib Bandung Dimas Drajad dalam pertandingan melawan Borneo FC Samarinda dalam matchday kedua grup A Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (22/7/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pemain anyar Persib Bandung, Dimas Drajad turut diturunkan saat menghadapi Borneo FC pada laga laga kedua grup A Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (22/7/2024).

Dalam laga tersebut, Persib Bandung harus mengakui kemenangan Borneo FC usai takluk dengan skor skor 0-1.




Mengenai hasil tersebut, Dimas Drajad mencoba move on dan berharap pada laga pamungkas di grup kontra Persis Solo, Maung Bandung bisa kembali meraih kemenangan.

“Saya sebagai pemain mungkin dari hasil kita kalah tapi kita harus tetap maju karena ada pertandingan lagi,” kata Dimas.

“Semoga di pertandingan yang selanjutnya kita bisa memberikan kemenangan dan kita akan ikuti semua instruksi dari pelatih,” harapnya.

Dalam debutnya, Dimas Drajad hanya diberi kesempatan selama 45 menit oleh pelatih Bojan Hodak.

BERITA TERKAIT

Kondisi fisiknya belum ideal memainkan laga secara penuh. Ia ditempatkan sebagai penyerang sayap di lini serang Maung Bandung.

“Kalau saya selaku pemain harus mendengarkan yang coach katakan. Bukan hal baru main di winger, saya sudah pernah main di winger dan ini hal yang wajar,” ujar Dimas.

Sementara itu, Bojan Hodak turut senang bisa melihat rekrutan barunya melakukan debut, dirinya bisa memantau perkembangannya sebelum Liga 1 dimulai.

Selain Dimas Drajad, adapun Gustavo Franca menjalani laga pertamanya. Tyronne del Pino juga melakukan debut comeback.

“Saya cukup senang dengan pemain yang datang seperti Dimas, Gustavo, dan Mateo, mereka memainkan pertandingan yang bagus. Ketika mereka bugar sepenuhnya, Tyronne juga, tentu kami akan semakin bagus,” sebut Hodak.

Pertandingan Persib Bandung vs Persis Solo akan bergulir pada Kamis (25/7/2024) di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas