Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Maruarar Sirait: Hadiah Juara Piala Presiden 2024 Siap Ditambah Lagi

Ara mengingatkan agar semua tim bermain dengan sangat fair, seperti panitia penyelenggara Piala Presiden 2024 yang mengedepankan transparansi.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Maruarar Sirait: Hadiah Juara Piala Presiden 2024 Siap Ditambah Lagi
Tribunnews/Abdul Majid
Ketua Steering Committee Piala Presiden 2024, Maruarar Sirait saat berbincang dengan Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya di Warung Kopi Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (26/7/2024). 

Maruarar Sirait: Hadiah Juara Piala Presiden 2024 Siap Ditambah Lagi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR – Ketua Steering Committee Piala Presiden 2024, Maruarar Sirait mengatakan pihaknya bakal kembali menambah hadiah juara Piala Presiden 2024.

Seperti diketahui, hadiah juara Piala Presiden 2024 sebelumya diumumkan sebesar Rp 5 miliar.

Akan tetapi karena ada potensi sponsor masuk lagi, hadiah juara Piala Presiden 2024 bakal ditingkatkan lagi.

“Sekarang total sponsor Rp 68 miliar, kemungkinan akan ada tambahan sponsor lagi yang masuk karena masih ada semifinal dan final,” kata Maruarar Sirait di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (26/7/2024).

“Saya tadi sudah minta dihitung-hitung saya akan menambah hadiah buat juaranya karena sponsornya makin lama makin banyak jadi kita panitia harus fair, jadi nanti klubnya juga makin semangat, pemain makin semangat. Sponsor banyak ya kita tentu hadiahnya haru bertambah bukan dikurangi, tapi ditambah,” terangnya.’

BERITA TERKAIT

Lebih lanjut pria yang akrab disapa Ara tersebut mengatakan keberhasilan pihaknya dalam menggalang dana dari sponsor berkat kerja sama tim yang baik.

Untuk itu ia juga berharap, kesuksesan ini juga harus diikuti oleh tim-tim yang berlaga di Piala Presiden.

Ara mengingatkan agar semua tim bermain dengan sangat fair, seperti panitia penyelenggara Piala Presiden 2024 yang mengedepankan transparansi.

“Kita bersyukur sama tuhan lah tidak ada superman, yang ada super team. Kita membangun super tim, ekosistem ini harus bagus semua. Kalau mau juara yang klubnya bagus, pemainnya bagus, manajernya bagus. Jangan nyogok-nyogok, latihan yang bagus,” ujar eks politisi PDIP tersebut.

“Jadi kalau ada yang main-main saya sebagai ketua satgas antimafia kita tangkap karena itu yang merusak sepakbola Indonesia,” pungkasnya.

Pertandingan semifinal Piala Presiden 2024 akan terselenggara di Stadion Manahan Solo pada 30 dan 31 Juli 2024.

Juara grup A ditempati oleh Borneo FC, dan Persis Solo sebagai runner-up. Sementara juara Grup B untuk sementara kini masih diperebutkan antara Arema FC dan Persija Jakarta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas