Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sandy Walsh Main 61 Menit dan Kantongi Kartu Kuning, KV Mechelen Jegal Club Brugge 1-1

Sukses KV Mechelen menahan 1-1 Club Brugge laga pembuka Liga Belgia 2024/2025, diwarnai satu kuning bagi Sandy Walsh yang tampil sebagai starter.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Sandy Walsh Main 61 Menit dan Kantongi Kartu Kuning, KV Mechelen Jegal Club Brugge 1-1
Instagram @KV Mechelen
Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh sebelum pertandingan KV Mechelen melawan Club Brugge pada pekan pertama Liga Belgia 2024/2025, Sabtu (27/7/2024) dini hari WIB. Sandy Walsh dkk imbang 1-1. 

Sandy Walsh diketahui menjadi pilar utama tim besutan Shin Tae-yong menatap round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Mampu diposisikan sebagai gelandang, Sandy merupakan tipikal bek versatile, dengan kemampuan build up permainan yang mumpuni.

Pada laga selanjutnya, KV Mechelen akan bersua KVC Westerlo pada Sabtu, 3 Agustus mendatang. Ini menjadi laga kandang pertama bagi Sandy Walsh dkk pada musim 2024/2025.




Kehadiran Sandy Walsh sendiri sangat dibutuhkan untuk menambah kreativitas permainan skuad Garuda.

Terlebih Timnas Indonesia tergabung di grup neraka pada round 3 kali ini.

Berdasarkan hasil undian pada akhir bulan lalu, Indonesia masuk ke dalam Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Tiga nama pertama merupakan kontestan Piala Dunia edisi terakhir yang berlangsung di Qatar.

Starting Line-up Club Brugge vs KV Mechelen

BERITA TERKAIT

Club Brugge

Simon Mignolet (GK): Maxim De Cuyper, Brandon Mechele, Zaid Romero, Joaquin Seys, Hugo Vetlesen, Raphael Onyedika, Antonio Nusa, (c) Hans Vanaken, Christos Tzolis, Gustaf Nilsson

KV Mechelen

Ortwin De Wolf (GK):  Sandy Walsh, Bas Van den Eynden, Jose Marsa, Patrick Pflücke, Mory Konate, (c) Rob Schoofs, Daam Foulon, Geoffry Hairemans, Kerim Mrabti, Lion Lauberbac

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas