Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Semifinal Piala Presiden 2024 Hari Ini: Borneo FC vs Persija Jakarta, Live Jam 19.30 WIB

Simak jadwal semifinal pertama Piala Presiden 2024 yang menyajikan duel Borneo FC vs Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/7/2024).

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in Jadwal Semifinal Piala Presiden 2024 Hari Ini: Borneo FC vs Persija Jakarta, Live Jam 19.30 WIB
Instagram Persija Jakarta
Portet tim Persija Jakarta menjelang pertandingan grup B Piala Presiden 2024 melawan Madura United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (21/7/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal semifinal pertama Piala Presiden 2024 yang menyajikan duel Borneo FC vs Persija Jakarta.

Keseruan laga Borneo FC vs Persija bakal digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/7/2024) jam 19.30 WIB.

Anda dapat menyaksikan keseruan laga Borneo FC vs Persija lewat tayangan Indosiar dan streaming Vidio.

Baik Borneo FC dan Persija tentu tak ingin mengalah dalam laga ini, apalagi ada tiket final yang diperebutkan.

Motivasi berlipat diprediksi akan diusung kedua tim untuk bisa mengalahkan satu sama lain di atas lapangan.

Baca juga: Borneo FC vs Persija di Semifinal Piala Presiden 2024: Calos Pena Singgung Evaluasi Tim

Betapa menggiurkannya hadiah juara Piala Presiden 2024 yang melebihi nominal jawara kompetisi Liga 1.

Jelas tak ingin disia-siakan para semifinalis termasuk Borneo FC dan Persija yang akan bertarung, malam ini.

Mohammed Rashid (Bali United) dan Felipe Cadenazzi (Borneo FC) sedang mengejar bola di Championship Series Liga 1 2023/2024.
Mohammed Rashid (Bali United) dan Felipe Cadenazzi (Borneo FC) sedang mengejar bola di Championship Series Liga 1 2023/2024. (Instagram Bali United)
BERITA TERKAIT

Borneo FC sendiri datang ke semifinal dengan rasa penuh percaya diri sebagai juara Grup A Piala Presiden 2024.

Torehan dua kemenangan masing-masing melawan Persis Solo dan Persib Bandung di babak penyisihan grup.

Lalu ditutup dengan raihan hasil imbang saat bertemu PSM Makassar sudah cukup bagi Borneo FC ke semifinal.

Raihan tujuh poin seakan menjadi bukti Borneo FC tidak menganggap remeh turnamen Piala Presiden 2024.

Kegagalan Borneo FC dalam menjuarai kompetisi Liga 1 musim lalu, meskipun menjadi juara reguler series.

Tentu ingin ditebus Borneo FC dengan cara mengalahkan lawan-lawannya hingga menjadi juara Piala Presiden.

Fakta bahwa Borneo FC belum pernah merasakan manisnya gelar Piala Presiden diprediksi menjadi motivasi tersendiri.

Borneo FC merayakan status juara reguler series Liga 1 2023/2024
Borneo FC merayakan status juara reguler series Liga 1 2023/2024 (Instagram @borneofc.id)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas