Update Ranking Kompetisi Sepak Bola Asia: Liga 1 Indonesia Kalah Kelas dari Singapura & Filipina
Berikut ini update ranking kompetisi sepak bola kawasan Asia yang baru saja dirilis Footy Ranking, Kamis (15/8/2024) hari ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update ranking kompetisi sepak bola kawasan Asia yang baru saja dirilis Footy Ranking, Kamis (15/8/2024) hari ini.
Perlu diketahui terlebih dahulu jika ranking kompetisi Liga Sepak Bola Asia dibagi menjadi dua wilayah yakni barat dan timur.
Kompetisi sepak bola Indonesia dan negara kawasan Asia Tenggara lainnya digolongkan semuanya masuk wilayah Timur.
Dalam rilis resminya, ranking kompetisi Liga Indonesia yang dikenal dengan sebutan Liga 1 masih berada di posisi memprihatinkan.
Pada tabel peringkat, kompetisi Liga 1 Indonesia masih terlempar dari posisi 10 besar tepatnya urutan ke-11.
Hanya mendapat tambahan 1.825 poin saja pada musim terakhir, Indonesia tercatat cuma mengoleksi total 13.274 poin.
Jumlah poin tersebut menempatkan kompetisi sepak bola Indonesia berada di posisi keenam wilayah Asia Tenggara.
Jika dilihat lebih jauh lagi, kompetisi Liga 1 Indonesia hanya menempati urutan kesebelas terbaik di Asia.
Baca juga: Gerbong Pelatih Korea Selatan Latih Timnas Negara ASEAN, Laos Tak Ingin Ketinggalan Tren
Indonesia kalah jauh dengan Thailand, Malaysia dan Vietnam yang dipandang sebagai tiga kompetisi terbaik se-Asia Tenggara.
Thailand sejauh ini masih memegang status sebagai negara dengan kompetisi sepak bola terbaik di Asia Tenggara.
Dengan koleksi total 42.398 poin, Thailand bersaing cukup ketat dengan China yang mengumpulkan 47.332 poin.
Jika dilihat dari ranking wilayah Timur, Thailand mampu tembus posisi empat besar sebagai liga terbaik,
Selain hanya kalah dengan China, Thailand cuma kalah bersaing dengan Jepang dan Korea Selatan yang merupakan dua kekuatan sepak bola Asia.
Di bawah Thailand, Malaysia yang merupakan tetangga terdekat Indonesia menempati posisi keenam, disusul Vietnam di urutan ketujuh.