Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga 1: Ditahan Imbang Malut United, Lini Serang Persebaya Punya PR Besar

Persebaya punya pekerjaan rumah setelah ditahan imbang skor 0-0 oleh Malut United. Simak lengkapnya di sini.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga 1: Ditahan Imbang Malut United, Lini Serang Persebaya Punya PR Besar
Instagram Persebaya
Potret pertandingan pekan ke-2 Liga 1 2024/2025 antara Malut United vs Persebaya Surabaya di Stadion Madya komplek Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (16/8/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil pertandingan pekan ke-2 Liga 1 2024/2025 antara Malut United vs Persebaya Surabaya di Stadion Madya komplek Gelora Bung Karno (GBK) berakhir dengan skor 0-0, Jumat (16/8/2024).

Pertandingan Malut United vs Persebaya berjalan cukup ketat. Kedua tim saling jual beli serangan sejak awal peluit dibunyikan.

Bahkan masing-masing kiper harus berjibaku melakukan penyelamatan dari bawah mistar gawangnya.

Untuk kiper Persebaya Surabaya Ernando Ari mampu menepis bola yang hampir berbuah gol melalui skema bola mati.

Kiper berlabel Timnas Indonesia itu mampu merubah arah tendangan dari striker PSBS Biak Alexsandro.

Selain itu, Ernando Ari juga kerap keluar sarangnya untuk memotong bola skema umpan silang dari lawan.

Ernando Ari melakukan pemenasan jelang pertandingan ujicoba pra-musim Persebaya Surabaya vs Persibo Bojonegoro di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Sabtu (29/6/2024).
Ernando Ari melakukan pemenasan jelang pertandingan ujicoba pra-musim Persebaya Surabaya vs Persibo Bojonegoro di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Sabtu (29/6/2024). (Instagram Persebaya)

Sedangkan untuk kiper Malut United Muhammad Fahri juga berhasil menggagalkan peluang emas Persebaya yang lahir melalui Alfan Suaib (28').

Berita Rekomendasi

Mulanya winger Persebaya berusia 20 tahun itu mampu memenangi duel bola atas setelah Mohamed Rashid mengirimkan umpan lambung ke dekat kotak penalti.

Lantas, Aflan melayangkan sepakan secara first time ke gawang Malut United.

M. Fahri yang maju untuk menutup ruang berhasil menepis peluang emas terbaik dari Persebaya tersebut.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini: PSBS Biak vs PSM, Persebaya Siap Curi 3 Poin di Kandang Malut United

Berkat kegemilangan penampilan penjaga gawang masing-masing tim membuat tiada gol yang bersarang di laga kali ini.

Namun memang selain faktor itu, lini pertahanan Malut United dan Persebaya juga cukup solid dalam menahan gempuran.

Kedua tim dengan sigap menghalau berbagai ancaman lawan yang masuk ke seperempat area lapangan.

Dengan demikian skor kacamata 0-0 menjadi akhir cerita di laga kali ini.

Bagi Malut United, hasil imbang merupakan raihan keduanya selama musim ini.

Saat di laga awal, Laskar Kie Raha juga menahan imbang Madura United skor 1-1.

Sedangkan untuk Persebaya Surabaya, hasil seri merupakan wujud kegagalan Bajul Ijo mempertahankan rekor kemenangan.

Pasalnya saat di pertandingan awal, tim besutan Paul Munster meraih skor kemenangan 1-0 atas PSS Sleman.

Sehubungan dengan itu, ini menjadi pertanda tak berjalannya lini serang dari Persebaya yang baru mencetak satu gol di kompetisi lewat titik putih penalti.

Potret pertandingan pekan ke-2 Liga 1 2024/2025 antara Malut United vs Persebaya Surabaya di Stadion Madya komplek Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (16/8/2024).
Potret pertandingan pekan ke-2 Liga 1 2024/2025 antara Malut United vs Persebaya Surabaya di Stadion Madya komplek Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (16/8/2024). (Instagram Persebaya)

Live Klasemen Liga 1 2024/2025

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
35
Persib
1
1
0
0
4
1
3
3
2
35
Persija Jakarta
1
1
0
0
3
0
3
3
3
35
PSM Makasar
1
1
0
0
3
0
3
3
4
35
Bali United
1
1
0
0
3
1
2
3
5
35
Borneo
1
1
0
0
3
1
2
3
6
35
Persebaya
1
1
0
0
1
0
1
3
7
35
Persita
1
1
0
0
1
0
1
3
8
35
Madura United
1
0
1
0
1
1
0
1
9
35
Malut United
1
0
1
0
1
1
0
1
10
35
Arema
1
0
1
0
0
0
0
1
11
35
Dewa United
1
0
1
0
0
0
0
1
12
35
Psis Semarang
1
0
0
1
0
1
-1
0
13
35
Pss Sleman
1
0
0
1
0
1
-1
0
14
35
Persik
1
0
0
1
1
3
-2
0
15
35
Semen Padang
1
0
0
1
1
3
-2
0
16
35
PSBS Biak
1
0
0
1
1
4
-3
0
17
35
Persis
1
0
0
1
0
3
-3
0
18
35
Barito Putera
1
0
0
1
0
3
-3
0
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas