Rekap Hasil Liga 1: Kontras Nasib Bali United dan Semen Padang, Persija Tertahan
Bali United sukses mengalahkan Semen Padang dan melanjutkan tren positif mereka di Liga 1. Sedangkan Persija ditahan imbang Persita Tangerang.
Penulis: Guruh Putra Tama
TRIBUNNEWS.COM - Kompetisi Liga 1 hari ini memainkan dua pertandingan seru yang mempertemukan Bali United vs Semen Padang dan Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Minggu (18/8/2024).
Bali United sukses mempertajam rekor kemenangan mereka di Liga 1 kali ini.
Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu berhasil mengalahkan Semen Padang yang bertandang ke Stadion I Wayan Dipta dengan skor 2-0 dalam rekap hasil Liga 1 hari ini.
Bali United harus menunggu hingga babak kedua untuk bisa mencetak kedua gol mereka.
Mereka mencetak gol lewat Kenzo Nambu (51') dan Privat Mbarga (54').
Semen Padang ternyata tak bisa membalas dua gol yang bersarang ke gawang mereka.
Otomatis itu membuat Bali United membawa pulang tiga angka di pekan kedua.
Sekaligus, tim arahan Stefano Cugurra Teco memperpanjang capaian positif selama berkiprah di Liga 1 2024/2025.
Bali United sama sekali belum tersentuh kekalahan selama kompetisi berjalan dua pekan.
Baca juga: Klasemen Liga 1 Terbaru Hari Ini: Persija Naik 2 Tangga, Bali United Saingi PSM Makassar di Puncak
Dua kemenangan yang diraih Serdadu Tridatu seperti sebuah kebalikan nasib dari Semen Padang.
Semen Padang yang berstatus sebagai tim promosi Liga 1 justru harus menelan pil pahit.
Mereka selalu kalah saat menjalani dua pertandingan di jadwal kompetisi musim ini.
Selain dari Bali United, kekalahan Semen Padang juga datang dari Borneo FC.
Tim berjuluk Kabau Sirah ini mesti segera bangkit untuk memperbaiki prestasi di kasta tertinggi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.