Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sempat Dipanggil Australia, Mathew Baker Girang Bisa Gabung Timnas U17 Indonesia Lagi

Pemain keturunan Mathew Baker mengaku senang bisa bergabung pemusatan latihan (TC) Timnas U17 Indonesia, meski sempat dipanggil Australia U17.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Sempat Dipanggil Australia, Mathew Baker Girang Bisa Gabung Timnas U17 Indonesia Lagi
TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Pesepak bola Timnas Indonesia, Mathew Baker melepaslan umpan dalam pertandingan Timnas Indonesia vs Australia pada ajang ASEAN U-16 (Piala AFF) Boys Championship 2024 babak semifinal di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain keturunan Mathew Baker telah bergabung pemusatan latihan (TC) Timnas U17 Indonesia, yang mulai digelar Senin (19/8/2024) sore WIB.

Meski sempat dipanggil Australia U17, Mathew Baker mengaku senang kini dirinya bisa gabung Timnas Indonesia lagi.

Sebelumnya, bek berusia 15 tahun itu memang sempat terpampang dalam pemanggilan Australia U17.

Baker masuk dalam daftar 24 pemain Australia U17 untuk agenda PacificAus Sports Football Tour.

Tiga pemain diaspora Timnas U16 Indonesia, (L-R) Lucas Lee, Matthew Kohnke, dan Mathew Baker
Tiga pemain diaspora Timnas U16 Indonesia, (L-R) Lucas Lee, Matthew Kohnke, dan Mathew Baker (PSSI.org)

Agenda tersebut digunakan sebagai persiapan Australia U17 untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U17

Namun kondisi tersebut membuat PSSI dengan gerak cepat untuk menanyakan hal tersebut kepada orang tua Mathew Baker.

Alhasil Baker menolak dan memilih untuk membela Timnas Indonesia.

BERITA TERKAIT

Kini setelah dapat membela Timnas Indonesia lagi, Baker pun memungkapkan rasa senangnya.

"Saya senang bisa bergabung kembali dengan tim, bersama teman-teman yang lainnya juga," ucap Mathew Baker dikutip dari laman PSSI.

Menurutnya, lingkungan ini lebih cocok untuk dia bisa lebih berkembang.

Selain itu, rekan setim di Garuda Asia memiliki potensi besar dan dia cukup percaya diri dengan hal tersebut.

Pemain Timnas U16 Indonesia Mathew Baker saat laga semifinal Piala AFF U16 2024 melawan Australia yang berakhir dengan skor 3-5 di Stadion Manahan Solo, Senin (1/7/2024) malam.
Pemain Timnas U16 Indonesia Mathew Baker saat laga semifinal Piala AFF U16 2024 melawan Australia yang berakhir dengan skor 3-5 di Stadion Manahan Solo, Senin (1/7/2024) malam. (KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU)

Baca juga: Marselino Ferdinan Gabung Oxford United, Para Pemain Timnas Indonesia Ramai Beri Dukungan

"Selalu antusias bisa kembali dalam lingkungan yang bagus ini," ujar Baker.

"Saya sangat bersemangat dan gembira bisa berprogres positif bersama rekan-rekan satu tim lainnya," sambungnya.

Lebih lanjut, baker pun menargetkan Timnas U17 Indonesia lolos ke Piala Asia U17 2025.

Bahkan, Baker juga bermimpi bisa lolos ke Piala Dunia U17 2025 bersama Garuda Muda.

"Saya berharap dengan tim ini, bisa sukses di kualifikasi Piala Asia U-17 dan menjadi pemimpin klasemen grup."

"Kemudian bisa bermain di Piala Dunia U-17 tahun depan."

"Terdekat adalah bisa mencuri kemenangan saat kami dua kali berhadapan dengan India di laga uji coba," ujar Baker.

Kehadiran Baker membuat kekuatan Timnas U17 Indonesia di lini belakang semakin lengkap.

Tim Garuda Muda dijadwalkan menjalani uji coba melawan India pada 25 dan 27 Agustus mendatang.

Setelah itu Timnas U17 Indonesia akan tampil pada Kualifikasi Piala Asia U17 di Kuwait pada 19-27 Oktober 2024.

Dalam ajang tersebut, Indonesia berada di Grup G bersama Australia, Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara.

Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U17 2025

23 Oktober 2024

Pukul 21.30 WIB - Timnas Indonesia vs Kuwait

25 Oktober 2024

Pukul 21.30 WIB - Kepulauan Mariana Utara vs Timnas Indonesia

27 Oktober 2024

Pukul 21.30 WIB - Australia vs Timnas Indonesia

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas