Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Klasemen Liga Italia Terbaru: AC Milan Jadi Tim Medioker, Napoli ke 4 Besar seusai Comeback

Kegagalan AC Milan untuk meraih kemenangan saat melawan Lazio membuat tim berjuluk Rossoneri tertahan di papan tengah klasemen Serie A, Minggu (1/9).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Klasemen Liga Italia Terbaru: AC Milan Jadi Tim Medioker, Napoli ke 4 Besar seusai Comeback
Tiziana Fabi / AFP
Bek AC Milan asal Serbia #31 Strahinja Pavlovic (kiri) merayakan gol pertamanya bagi timnya dalam pertandingan sepak bola Seri A Italia antara Lazio dan Milan di Stadion Olimpiade di Roma pada tanggal 31 Agustus 2024. (Foto oleh Tiziana Fabi / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Kegagalan AC Milan untuk meraih kemenangan saat melawan Lazio membuat tim berjuluk Rossoneri tertahan di papan tengah klasemen Serie A, Minggu (1/9/2024).

AC Milan ditahan imbang 2-2 saat bertandang ke markas Lazio di Stadion Olimpico. Padahal Milan sempat mencuri gol cepat lebih dulu.

Stahinja Pavlovic membuka gol Milan di menit 8'. Keunggulan itu bertahan sampai di pertengahan babak kedua.

Berjalan satu jam, AC Milan mulai menunjukkan penurunan. Dalam waktu empat menit gawang Mike Maignan kebobolan dua gol.

Pertama di menit 62' melalui Valentin Castellanos, empat menit kemudian giliran Boulaye Dia yang membuat Lazio berbalik unggul.

Kedua gol tersebut tercipta melalui skema yang sama, yakni umpan crossing dari sisi kanan pertahanan AC Milan.

Untungnya, Rafael Leao tampil menyelamatkan Iblis Merah. Paulo Fonseca baru memasukkan Leao di menit 70' untuk menggantikan Samuel Chukwuaze.

Baca juga: Hasil Liga Italia: Diimbangi Lazio 2-2, Tren Minor AC Milan Berlanjut

Berita Rekomendasi

Dua menit setelah masuk, Leao langsung menyamakan kedudukan lewat tembakan kerasnya dari kotak penalti, skor 2-2.

Hasil itu bertahan hingga laga selesai dan membuat kedua tim harus merelakan berbagi poin satu.

Hasil imbang ini membuat AC Milan bak mengulangi pencapaian musim 20211/2012 silam ketika juga mengawali start buruk di Serie A.

Kala itu Milan juga meraih dua kali imbang dan satu kali kekalahan di tiga laga awal liga, sama seperti di awal musim ini.

Di musim itu Milan akhirnya harus puas finis sebagai runner up, kalah empat poin dari Juventus yang kemudian menjadi juara.

Adapun atas hasil ini, AC Milan bak jadi tim medioker, tertahan di posisi 14 klasemen Liga Italia dengan mengemas dua poin dari tiga laga.

Berbeda dengan AC Milan yang mengalami nasib apes, Napoli yang di waktu yang sama juga melakoni pertandingan melawan FC Parma meraih kemenangan comeback.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas