Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Resmi, Maarten Paes Bisa Debut saat Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi

Kabar baik untuk Timnas Indonesia, Maarten Paes yang sebelumnya absen kini dipastikan bisa perkuat Garuda melawan Arab Saudi. Baca lengkap di sini.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Resmi, Maarten Paes Bisa Debut saat Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi
Twitter (X) Timnas Indonesia
Pemain Timnas Indonesia Maarten Paes saat sesi latihan menjelang pertandingan ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain naturalisasi terbaru Timnas Indonesia Maarten Paes dipastikan tersedia untuk pertandingan pembuka grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) dini hari.

Timnas Indonesia akan melawat ke markas Arab Saudi, di King Abdullah Sports City, kick-off 01.00 WIB.

Pada laga mendatang, kiper naturalisasi Maarten Paes bisa mencatatkan debut untuk Timnas Indonesia.

Pemain Timnas Indonesia Maarten Paes saat sesi latihan menjelang pertandingan ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi.
Pemain Timnas Indonesia Maarten Paes saat sesi latihan menjelang pertandingan ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi. (Twitter (X) Timnas Indonesia)

Sebelumnya, Maarten Paes dikabarkan tidak bisa bertanding saat lawatan ke markas Arab Saudi.

Dikarenakan Maarten Paes tidak terkejar saat pendaftaran pemain di laga tersebut.

Omongan ini telah terkonfirmasi oleh Ketua Badan Timnas (BTN) Sumardji sebelum memulai Pemusatan Latihan (TC).

"Maarten Paes absen, pendaftaran pemain untuk lawan Arab Saudi sudah ditutup 5 Agustus kemarin," ucap Sumardji (21/8/2024).

Baca juga: Maarten Paes Ikuti Latihan Terpisah di Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Beri Penjelasan

Berita Rekomendasi

Memang perjuangan Maarten Paes sangat diuji untuk membela Timnas Indonesia.

Usai ucap sumpah WNI pada April 2024, Ia harus berjuang dalam persidangan CAS untuk berpindah federasi dari KNVB ke PSSI.

Keputusan sidang CAS baru keluar (15/8), di saat pendaftaran pemain Arab Saudi vs Timnas Indonesia telah ditutup (15/8/2024).

Kendati demikian, Maarten Paes tetap mengikuti TC Timnas Indonesia.

Kiper FC Dallas ini telah terlihat dalam sesi latihan terakhir tim besutan Shin Tae-yong.

Kini, menjelang hari-H pertandingan Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik terkait sang pemain.

Maarten Paes yang sebelumnya tidak tersedia, akhirnya dipastikan dapat memperkuat Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
9
2
1
22
7
15
29
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas