Timnas Indonesia ke Posisi 2 Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Skenario Teror Jepang
Timnas Indonesia bisa naik ke posisi 2 klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, syarat pertama kalahkan Australia.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia bisa naik ke peringkat kedua hari ini. Berikut skenario lengkapnya.
Timnas Indonesia akan menjalani laga kandang dengan menjamu Australia pada matchday kedua Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Australia dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024) pukul 19.00 WIB.
Hingga detik ini, Jepang masih memuncaki Klasemen Grup C. Skuad asuhan Hajime Moriyasu membukukan 3 poin, diikuti Bahrain dengan raihan angka yang sama.
Yang membedakan Jepang lebih berhak untuk posisi pertama di tabel klasemen ialah produktivitas gol. Tim Samurai Biru di laga pertamanya sukses menggilas China 7-0.
Sedangkan Bahrain menang tipis 1-0 saat mempermalukan Australia di depan pendukungnya sendiri.'
Posisi 3-4 dihuni oleh Arab Saudi dan Timnas Indonesia. Masing-masing mengemas satu poin setelah duel kedua tim yang berlangsung akhir pekan lalu berkesudahan lewat skor imbang 1-1.
Australia berada di peringkat kelima (0), dan diikuti China (0) sebagai juru kunci.
Timnas Indonesia mempunyai celah yang dapat dimanfaatkan untuk naik ke posisi dua klasemen sementara. Sebab dari laga Grup lainnya, mempertemukan Bahrain vs Jepang dan China vs Australia.
Lantas apa yang dibutuhkan Timnas Indonesia untuk merangsek menempel Jepang di tabel klasemen?
Syarat pertama ialah Timnas Indonesia mengalahkan Socceroos, julukan Australia, dengan skor berapapun. Tiga poin menjadi hasil mutlak bagi skuad asuhan Shin Tae-yong.
Baca juga: Cukup 2 Laga Bikin Kicep, Timnas Indonesia Gasak Rekor Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jika terealisasi maka Timnas Indonesia resmi mengukir sejarah. Kali pertama skuad Garuda meraih kemenangan di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia sepanjang sejarah.
Koleksi 4 poin belum cukup untuk membantu Ragnar Oratmangoen dkk. naik ke posisi kedua. Ada syarat lain yang harus dipenuhi, yakni dengan uluran bantuan tim lain.
Jepang yang di atas kertas lebih diunggulkan, wajib memetik kemenangan atas Bahrain. Dengan demikian, Takefusa Kubo dan kolega akan membukukan 6 poin, dan Bahrain masih ajek dengan tiga angkanya.