Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rapor 10 Laga Terakhir Vietnam: Konsisten Nyungsep, Thailand Tambah Luka Baru

Vietnam mengalami kesedihan mendalam saat kalah dari Thailand di agenda FIFA Matchday kali ini. Vietnam kalah dengan skor 1-2 dari Thailand.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Rapor 10 Laga Terakhir Vietnam: Konsisten Nyungsep, Thailand Tambah Luka Baru
Facebook VFF
Pertandingan Vietnam vs Thailand di atas agenda FIFA Matchday September 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Vietnam lagi-lagi menelan kekalahan saat berlaga di FIFA Matchday edisi September 2024.

Setelah tumbang di tangan Rusia, kali ini giliran Thailand yang menyebabkan Vietnam gigit jari.

Thailand mengalahkan Vietnam di Stadion My Dinh dengan skor 1-2 pada laga yang digelar Selasa (10/9/2024) malam.

Bagi Vietnam, kekalahan atas Thailand ini punya arti buruk yang cukup besar.

Ini merupakan kekalahan keempat yang dialami Vietnam hanya dari lima pertandingan terakhir di semua ajang.

Bahkan jika ditarik garis lebih panjang lagi, tim berjuluk Golden Star Warriors tersebut lebih sering kalah ketimbang menang atau imbang.

Dari 10 pertandingan terakhir yang dijalani, mereka cuma bisa menang satu kali saja.

Berita Rekomendasi

Satu-satunya kemenangan yang didapat Vietnam tersebut hadir saat menghadapi Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang digelar Juni lalu.

Selebihnya, lawan-lawan yang dihadapi selalu bisa mengukir luka di tubuh Vietnam.

Baca juga: Alasan Jujur Pelatih Vietnam usai Jadi Bulan-bulanan Thailand di Markas Sendiri

Aksi penyerang Filipina, Patrick Reichelt saat melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (6/6/2024).
Aksi penyerang Filipina, Patrick Reichelt saat melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (6/6/2024). (Dok. PFF)

Timnas Indonesia termasuk pemberi luka paling dalam untuk Vietnam.

Pasalnya Timnas Indonesia bisa menang dua kali atas Golden Star Warriors hanya dalam harak 5 hari saja.

Saat kedua negara berjumpa di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde Kedua, timnas menang dengan skor 1-0 dan 0-3.

Ada juga negara lain yang andil memberikan luka bagi tim arahan Kim Sang-sik ini.

Mulai dari Kirgiztan, Jepang, Irak, Rusia, dan yang terbaru adalah Thailand.

Rentetan hasil buruk tersebut seharusnya bisa menjadi tamparan bagi tim Golden Star Warriors.

Mereka harus segera mencari formula yang tepat untuk bisa membangkitkan semangat para pemain.

Selain itu, mencari formasi dan taktik yang cocok dengan karakter para pemain juga menjadi penting.

Pekerjaan rumah pelatih Kim Sang-sik tak sedikit untuk bisa membangkitkan Vietnam lagi.

Rapor 10 Laga Terakhir Vietnam

(9/1/2024) Kirgiztan 2-1 Vietnam (kalah)

(14/1/2024) Jepang 4-2 Vietnam (kalah)

(19/1/2024) Vietnam 0-1 Timnas Indonesia (kalah)

(24/1/2024) Irak 3-2 Vietnam (kalah)

(21/3/2024) Timnas Indonesia 1-0 Vietnam (kalah)

(26/3/2024) Vietnam 0-3 Timnas Indonesia (kalah)

(6/6/2024) Vietnam 3-2 Filipina (menang)

(12/6/2024) Irak 3-1 Vietnam (kalah)

(5/9/2024) Vietnam 0-3 Rusia (kalah)

(10/9/2024) Vietnam 1-2 Thailand (kalah)

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas