Hasil Akhir Liverpool vs Nottingham: Skor 1-0, The Tricky Trees Beri Kekalahan Perdana The Reds
Liverpool akhirnya menerima kekalahan perdananya di Liga Inggris 2024/2025 setelah dipecundangi Nottingham dengan skor 1-0.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Liverpool yang menggunakan jersey merah tampil menekan sejak awal pertandingan.
Meski begitu, belum ada peluang emas tercipta hingga memasuki menit ke-10.
Peluang emas pertama Liverpool akhirnya muncul pada menit ke-17. Namun, tendangan keras Luis Diaz hanya membentur tiang kiri Nottingham.
Sementara itu, tendangan first time Diogo Jota masih terlalu pelan bagi kiper Nottingham, Matz Sels (25').
Selang dua menit, Matz Sels tampil gemilang dengan menepis tendangan Trent Alexander-Arnold (27').
Kembali, Matz Sels menyelamatkan gawang Nottingham dengan menepis sundulan Mac Alliste (37').
Di sisi lain, Nottingham Forest belum juga menciptakan peluangnya hingga memasuki menit ke-40.
Tak ada gol tercipta, skor kacamata menutup keseruan babak pertama.
Pada babak kedua, Liverpool kembali tampil menekan.
Tumpulnya lini depan, membuat Arne Slot mulai berputar otak.
Sejumlah pemain depan pun dimasukkan. Seperti Darwin Nunez dan Cody Gakpo untuk mengganti peran Luis Diaz dan Diogo Jota (61').
Meski begitu, kedua tim belum juga menciptakan peluang hingga menit ke-65.
Sementara itu, Nottingham Forest mendapatkan peluang emas. Namun, tendangan Anthony Elanga dari dalam kotan penalti masih melambung tipis di atas mistar gawang (68').
Berselang beberapa menit, serangan balik Nottingham Forest akhirnya berbuah manis.