Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U20 vs Maladewa, Timor Leste, Yaman

Timnas Indonesia U20 harus bersaing dengan tiga negara di Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2025, masing-masing Maladewa, Timor Leste, dan Yaman.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U20 vs Maladewa, Timor Leste, Yaman
TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Maladewa dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2025 yang digelar di Stadion Madya Senayan Jakarta, Rabu (25/9/2024) Pukul 19:30 WIB. Berikut prakiraan line up kedua timnas. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI 

Tim tim telah diundi pada tanggal 13 Juni 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia berdasarkan performa mereka di turnamen final Piala Asia AFC U-20 2023 dan kualifikasi. Tim-tim tersebar di 10 grup, masing-masing grup terdiri dari 5 dan 4 tim.

Dari 10 grup yang ada di babak kualifikasi, 10 tim yang menjadi juara grup, lima runner up terbaik, dan tuan rumah China akan melaju ke putaran final Piala Asia U-20 yang dimainkan pada 6-23 Februari 2025. 

 

Lawan Maladewa U20, Optimistis Menang

Timnas Indonesia U20 optimistis saat mengawali perjuangannya melawan Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U20 2025 Grup F di Stadion Madya Senayan Jakarta pada Rabu (25/9) Pukul 19.30 WIB.

Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri merasa yakin timnya mampu meraih kemenangan melawan Maladewa. Selain melawan Maladewa, Indonesia akan menghadapi Timor Leste 27 September dan Yaman pada tanggal 29 September mendatang.

"Persiapan semakin baik hingga saat ini dan siap mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang dimulai besok melawan Maladewa. Mudah-mudahan kita bisa lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China nanti," kata Indra Sjafri dikutip dari situs PSSI.

Maladewa atau disebut juga negara Maldives ini sebelumnya, belum pernah tampil di putaran final Piala Asia U-20. Sebelumnya, di ajang kualifikasi Piala Asia U-20, Maladewa sering menjadi lumbung gol.

Berita Rekomendasi

Sejak Piala Asia U-20 harus melalui babak kualifikasi pada 1980, Maladewa sudah ikut 16 kali dan tidak pernah masuk putaran final.

Dalam catatan beberapa pertandingan terakhir, Maladewa selalu menorehkan hasil buruk. 

Kalah dari Arab Saudi 0-11 pada 2022, dilanjutkan dengan kekalahan 0-5 atas China, dan takluk atas Myanmar dengan skor 0-3 di tahun yang sama. 

Pada tahun ini, Maladewa juga belum menang setelah kalah 1-2 atas Bhutan dan kalah 0-1 atas India.

Indra Sjafri merasa setelah timnas Indonesia mengikuti turnamen Piala AFF U-19 2024, Seoul Cup 2024, pemuasatan latihan di Bali selama dua pekan, dan beberapa hari latihan di Jakarta membuat timnya semakin solid.

"Semua pemain siap memberikan yang terbaik pada pertandingan besok. Tadi saya meeting dengan pemain, kita akan selesaikan satu per satu game," katanya.

"Jadi kami fokus dulu besok karena pertandingan pertama lawan Maladewa yang kedua lawan Timor Leste, dan terakhir Yemen". 

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas