Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Alasan Timnas Malaysia Belum Resmikan Pelatih Anyar, FAM: Kami Ingin yang Sempurna

Wakil Presiden FAM akhirnya angkat bicara mengapa pihaknya cukup lama dalam mencari pengganti Kim Pan-gon untuk menangani tim Harimau Malaya.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Alasan Timnas Malaysia Belum Resmikan Pelatih Anyar, FAM: Kami Ingin yang Sempurna
AFP/KARIM JAAFAR
Reaksi para pemain Timnas Malaysia usai pertandingan sepak bola Grup E Piala Asia AFC 2023 Qatar antara Bahrain dan Malaysia di Stadion Jassim bin Hamad di Doha pada 20 Januari 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Sosok Kim Pan-gon diketahui telah mengundurkan diri dari jabatan sebagai pelatih Timnas Malaysia, pada pertengahan Juli 2024 lalu.

Awalnya, mundurnya Kim Pan-gon terasa mengejutkan, mengingat Timnas Malaysia punya prospek yang cukup baik di tangannya.

Meskipun belum sepenuhnya bisa membawa Malaysia bersaing di level yang diinginkan, Kim Pan-gon setidaknya membuat Malaysia kembali bertaring.

Hanya saja pada akhirnya, kebersamaan Kim Pan-gon dengan Malaysia yang telah berlangsung 2,5 tahun harus berakhir.

Kini, setelah hampir tiga bulan pasca pengunduran Kim Pan-gon, Malaysia masih pilah-pilih dalam memilih pelatih baru.

Pada waktu bersamaan, kursi kepelatihan Timnas Malaysia masih dipercayakan kepada sosok Pau Martin hingga sekarang.

Baca juga: Daftar Lengkap Juara Piala Merdeka: Malaysia Berjaya, Timnas Indonesia Pernah Curi 3 Gelar

Pelatih Malaysia asal Korea Selatan, Kim Pan-gon, berdiri di pinggir lapangan saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pelatih Malaysia asal Korea Selatan, Kim Pan-gon, berdiri di pinggir lapangan saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Facebook FAM)

Pau Martin sendiri diketahui merupakan sosok yang pernah menjadi assisten pelatih Kim Pan-gon saat menangani Malaysia.

Berita Rekomendasi

Ketika ditanya alasan Malaysia cukup lama menunjuk pelatih baru, pihak Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) angkat bicara.

Datuk Wira Yusoff Mahadi selaku Wakil Presiden FAM menjelaskan pihaknya cukup berhati-hati memilih pelatih anyar Malaysia.

Lebih lanjut, FAM menjelaskan selama ini sebenarnya sudah banyak nama pelatih yang mengantre ingin melatih Malaysia.

Prospek Timnas Malaysia yang diprediksi bisa melesat menjadi alasan banyaknya nama pelatih yang berminat menangani Harimau Malaya.

Hanya saja memang, FAM menegaskan pihaknya cukup ketat dan selektif dalam menjajaki opsi pengganti Kim Pan-gon karena ingin pelatih yang sempurna.

Para pemain Timnas Malaysia menghampiri suporter selepas pertandingan grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Bukit Jalil Stadium, Selasa (11/6/2024).
Para pemain Timnas Malaysia menghampiri suporter selepas pertandingan grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Bukit Jalil Stadium, Selasa (11/6/2024). (Facebook FAM Malaysia)

"Sebenarnya ada banyak pelatih yang berminat namun kita hanya akan memilih yang sesuai dengan kondisi kita," ujar Datuk Yusoff Mahadi dilansir Harimau Malaya.

"Contohnya kita ingin pelatih yang paham dengan budaya sepak bola kita,.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas