Pimpin Laga China vs Timnas Indonesia secara Adil, Wasit Omar asal UEA Dibanjiri Pujian Warganet
Wasit Omar Al Ali yang memimpin laga China vs Timnas Indonesia di lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 banjir pujian dari warganet.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
Selain itu, wasit Omar Al Ali juga memberikan waktu tambahan waktu di penghujung laga yang adil.
Kala itu, ia memberikan waktu selama sembilan menit di masa injury time.
Pada akhirnya, Omar Al Ali menghentikan laga hanya beberapa detik setelah laga masuk menit 90+9.
Ia tak memberikan tambahan waktu seenaknya sendiri.
Kini berkat kepemimpinannya yang adil tersebut wasit Omar Al Ali langsung banjir pujian dari warganet Tanah Air.
Berdasarkan pantauannya di akun Instagram pribadinya @omaralali2000, beberapa unggahan Omar Al Ali pun mendapat belasan ribu komentar positif dari netizen.
Banyak yang mengucapkan terima kasih karena telah memimpin laga China vs Timnas Indonesia dengan adil dan tanpa kontroversi.
"Alhamdulillah, adil terima kasih wasit Omar Al-Ali semoga dipermudah segala urusannya," tulis warganet.
"Mantap mang Omar, nanti kalo kamu jadi wasit lagi pas di GBK, pulang nya saya kasih oleh2 buat keluarga," kata warganet lainnya.
"Terima kasih wasit atas fair play mu. Kami suporter Indonesia sangat respek kepadamu," kata netizen.
"Terima kasih sudah bersikap adil dalam pertandingan ini. Meskipun kami masih kurang beruntung dalam pertandingan ini," tulis netizen lainnya.
Disisi lain, kekalahan melawan China ini membuat Timnas Indonesia tertahan di posisi kelima klasemen Grup C dengan memiliki tiga poin.
Garuda berjarak dua poin dengan Australia yang kini berada di runner-up.
Sekarang harapannya Timnas Indonesia bisa bangkit.