Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Klasemen Liga Inggris: Man City Rawan Tergusur, Liverpool Makin Tak Tersentuh

Nasib Liverpool dan Manchester City berbanding terbalik di papan klasemen Liga Inggris setelah hasil pekan ke-11, Minggu (10/11/2024).

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hasil Klasemen Liga Inggris: Man City Rawan Tergusur, Liverpool Makin Tak Tersentuh
Twitter @LFC
Selebrasi penyerang Liverpool, Darwin Nunez setelah mencetak gol melawan Aston Villa pada pekan ke-11 Liga Inggris, Minggu (10/11/2024) dini hari WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris 2024/2025 mengabarkan nasib dari Manchester City dan Liverpool, Minggu (10/11/2024).

Pertama, Manchester City takluk atas tim tuan rumah Brighton dengan skor 2-1.

Mulanya Manchester City unggul lebih dahulu melalui Erling Haaland (23') sebelum Brighton membalikkan keadaan lewat Joao Pedro (78') dan Matt O'Riley (83') di akhir interval kedua.

Atas hasil ini, Manchester City tertahan di peringkat ke-2 klasemen sementara.

Manchester City juga berarti menelan kekalahan keduanya pada Liga Inggris musim ini.

Adapun rekor minor tersebut terjadi dalam rangkaian empat kekalahan beruntun Man City di seluruh kompetisi.

Tim besutan Pep Guardiola juga dikalahkan Tottenham Hotspur pada kompetisi Carabao Cup dan Sporting Lisbon di Liga Champions.

Aksi bek Manchester City, Josko Gvardiol saat melawan Brighton pada pekan ke-11 Liga Inggris, Minggu (10/11/2024) dini hari WIB.
Aksi bek Manchester City, Josko Gvardiol saat melawan Brighton pada pekan ke-11 Liga Inggris, Minggu (10/11/2024) dini hari WIB. (Twitter @ManCity)
Berita Rekomendasi

Kini, dengan koleksi 23 poin dari 11 pertandingan membuat Man City rawan tergusur atas para pesaingnya.

Ambil contoh untuk Nottingham Forest yang bisa menyalip raihan Man City andai menaklukkan Newcastle United pada pekan ini.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Liverpool Hajar Aston Villa 2-0, Salah OTW Samai Rekor Milik Wayne Rooney

Tak hanya itu, Man City juga makin tertinggal atas Liverpool yang menempati posisi puncak klasemen.

Yap, The Reds baru saja meraih kemenangan kandangnya atas Aston Villa, skor 2-0.

Gol tercipta berkat aksi Darwin Nunez (20') dan Mohamed Salah (84').

Atas hasil tersebut, Liverpool memimpin perolehan klasemen dengan koleksi 28 poin.

Liverpool memegang margin lima poin dari posisi runner-up, jarak tersebut termasuk paling lebar di musim ini.

Rekap Hasil Liga Inggris (10/11/2024)

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
13
11
1
1
26
8
18
34
2
Arsenal
13
7
4
2
26
14
12
25
2
Chelsea
13
7
4
2
26
14
12
25
4
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
5
Man. City
13
7
2
4
22
19
3
23
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas