Bangkitlah Garuda, 2 Pengaruh Hasil Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia harus mengusung misi bangkit saat melawan Arab Saudi di matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Pengaruh yang pertama, jika Timnas Indonesia mampu mengamankan tiga poin dalam laga tersebut.
Maka Shin Tae-yong bisa bernafas sedikit laga karena peluang timnya untuk mencapai target lolos ke Piala Dunia 2026 kembali terbuka.
Raihan tiga poin melawan Arab Saudi diprediksi akan mengangkat posisi Timnas Indonesia dari posisi juru kunci klasemen.
Dengan proyeksi enam poin, Timnas Indonesia kemungkinan bisa naik ke posisi empat atau minimal lima besar, tergantung hasil laga tim lainnya di grup yang dihuni skuad Garuda.
Naiknya posisi serta bertambahnya jumlah poin Timnas Indonesia tentu membuat asa Garuda untuk lolos ke Piala Dunia akan kembali menyala.
Namun jika sampai kalah, perjuangan Timnas Indonesia untuk melangkah ke fase selanjutnya cukup berat.
Apalagi pada laga berikutnya, Timnas Indonesia harus bertandang ke Australia pada matchday ketujuh.
Maka situasi bakal semakin rumit, jika Timnas Indonesia kembali kehilangan poin nantinya.
Lalu pengaruh kedua yakni menyoal posisi Timnas Indonesia yang berpeluang turun di ranking FIFA.
Meskipun pengurangan poin yang didapatkan Timnas Indonesia tidaklah banyak sekalipun kalah melawan Arab Saudi.
Kekalahan melawan Arab Saudi tetap saja bakal membuat ranking FIFA Timnas Indonesia rawan turun.
Hal ini mengingat ketatnya selisih poin antar negara termasuk Timnas Indonesia di ranking FIFA.
Ranking FIFA Timnas Indonesia saat ini diketahui berada di urutan 129, tepat dibawah Malaysia.
Dengan perolehan 1,115.94 poin, ranking yang ditempati Timnas Indonesia rawan turun jika sampai kalah melawan Arab Saudi.