Liga Champions: Perjuangan 5 Klub Raih Poin Perdana Demi Lepas dari Status Medioker
Laga matchday kelima Liga Champions 2024/2025 akan menjadi momen bagi lima klub untuk meraih poin perdananya dalam mengarungi kompetisi musim ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Fakta bahwa Inter Milan masih belum terkalahkan dan tidak pernah kebobolan setelah menjalani empat laga pembuka Liga Champions menjadi tanda kekuatan tim tersebut layak diperhitungkan.
Ditambah, Inter Milan akan bermain di depan pendukungnya sendiri, hal itu jelas membuat Nerazzurri kian diunggulkan.
RB Leipzig yang menjadi lawan Inter Milan pun otomatis harus bekerja semakin keras untuk bisa mencuri poin dari kandang lawan.
Tak hanya RB Leipzig saja yang akan bertemu tim asal Kota Milan, hal sama juga berlaku bagi Slovan Bratislava selaku juru kunci.
Slovan Bratislava yang menjadi bulan-bulanan tim lawan dalam empat laga pembuka musim ini akan menjamu AC Milan.
Bedanya dengan RB Leipzig, Slovan Bratislava akan bermain sebagai tim tuan rumah, bukan tim tamu pada matchday kali ini.
Status tuan rumah itulah yang seharusnya bisa dimanfaatkan Slovan Bratislava untuk mendapatkan poin perdananya musim ini.
Lalu, tiga klub lainnya akan menghadapi lawan yang relatif bisa diimbangi, meskipun cukup kuat juga kekuatannya.
Sebut saja Sturm Graz yang akan bertemu Girona, lalu Young Boys jumpa Atalanta dan Crvena Zvezda melawan Stuttgart.
Melihat kekuatan dari lawan-lawannya tersebut, ada potensi bagi ketiga klub tersebut mendulang poin lebih besar ketimbang RB Leipzig dan Slovan Bratislava.
Menarik untuk melihat tim mana yang akan pecah telur dalam perjuangannya meraih poin di Liga Champions musim ini.
Jadwal Liga Champions Matchday Kelima Pekan Ini:
Rabu, 27 November 2024
Pukul 00.45 WIB - Slovan Bratislava vs AC Milan
Pukul 00.45 WIB - Sparta Praha vs Atletico Madrid