Jadwal Bola Malam Ini: Mulai Liga 1, Liga Inggris, Liga Italia, dan Pemain Abroad Timnas Indonesia
Jadwal bola malam ini dari Liga 1, Liga 2, tim-tim Eropa, hingga pemain abroad Indonesia, Sabtu (1/2) dan Minggu (2/2) dini hari WIB.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal bola malam ini dari Liga 1, Liga 2, tim-tim Eropa, hingga pemain abroad Indonesia, Sabtu (1/2) dan Minggu (2/2) dini hari WIB.
Pertandingan dimulai dengan laga Liga 1 dan Liga 2 yang cukup menarik, Persib menantang PSM Makassar, PSKC melawan Persijap.
Sebelum PSKC vs Persijap, dua tim papan atas dari Grup Y Liga 2 bakal berebut 3 poin, yakni Bhayangkara FC vs Persela.
Keduanya diunggulkan lolos ke semifinal musim ini dan mendapatkan tiket promosi ke Liga 2.

Sementara Persib jauh mengungguli PSM Makassar di klasemen Liga 1, keduanya terpaut 12 poin.
Persib dalam jalur yang benar untuk mempertahankan gelar juara Liga 1.
Saat ini, Maung Bandung selisih 5 angka dari Persebaya (2), dan Persija yang berada di bawahnya.
Baca juga: Kabar Abroad: Penampilan Jay Idzes dan Ivar Jenner Berakhir Buruk untuk Timnya
Berali ke Liga Italia, Jay Idzes cs bakal menghadapi tim papan tengah Udinese dalam pekan 23 Liga Italia.
Venezia membutuhkan 3 poin kemenangan untuk keluar dari zona merah degradasi.
Tim berjuluk I Lagunari itu kini duduk di peringkat 19 klasemen Liga Italia, terpaut 4 angka dengan Verona yang berada di batas aman.
Apesnya, dalam lima laga terakhir tidak ada kemenangan yang berhasil diraih oleh Venezia, dan hanya dihiasi dengan 3 hasil imbang.
Jika menang atas Udinese, Venezia bisa memperkecil selisih poin dengan Parma atau Verona.
Berikut jadwal bola malam ini:
Sabtu, 1 Februari 2025
Pukul 19.00 WIB - Persib vs PSM Makassar
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.