Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Path Dipakai Orang Indonesia untuk Berbagi-bagi Foto Ketimbang Info Lain

Jejaring sosial Path dirancang berbentuk jurnal yang berisi deskripsi aktivitas mulai dari saat terjaga hingga tidur lagi.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Path Dipakai Orang Indonesia untuk Berbagi-bagi Foto Ketimbang Info Lain
Kompas.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Jejaring sosial Path dirancang berbentuk jurnal yang berisi deskripsi aktivitas mulai dari saat terjaga hingga tidur lagi.

Melalui sebuah survei terungkap pengguna jejaring sosial ini di Indonesia cenderung lebih sering berbagi foto kegiatan, ketimbang membagikan informasi lainnya.

Survei yang dimaksud dilakukan menggunakan platform Jajak Pendapat App dengan responden sejumlah 502 orang, 60 persennya berada di rentang usia 20-25 tahun. Setengah dari responden tersebut berjenis kelamin perempuan.

Seperti dipaparkan Jajak Pendapat App dalam blog resminya, mereka memberikan empat opsi untuk menjawab pertanyaan terkait momen yang sering dibagikan dalam akun Path milik responden.

Opsi tersebut adalah Photos, Entertainment (Book, Movie, Music), Locations dan Thoughts. Dari empat pilihan tersebut ternyata yang paling banyak dipilih oleh pengguna Path Indonesia adalah Photos.

Photos atau kegiatan berbagi foto menunjukkan skala 48,68 persen dengan total 147 jawaban. Sedangkan Entertainment mencapai skala 23,18 persen dengan total 70 jawaban. Demikian dikutip, Kamis (9/4/2015).

Sisanya adalah yang paling sedikit dilakuka oleh pengguna Path Indonesia, yaitu Locations atau berbagi lokasi dan Thoughts atau berbagi cerita tentang hal yang sedang dipikirkan. Kedua opsi ini masing-masing memperoleh 17,22 persen dengan total 52 jawaban dan 10,93 persen dengan total 33 jawaban.

Berita Rekomendasi

Melanjutkan pertanyaan diatas, responden juga ditanya mengenai jenis foto yang kerap dibagikan dalam akun Path mereka. Jawaban paling banyak adalah membagikan foto berisi aktivitas yang sedang mereka kerjakan, dengan nilai rata-rata 65,07 persen atau total 95 jawaban.

Selain soal momen yang paling sering dibagikan di Path, survei juga mengungkap beberapa hal lain. Diantaranya, dari 502 orang responden tersebut ternyata 60,4 persennya memiliki akun Path, 28,4 persen tidak memiliki, 11,2 persen pernah memiliki tapi menghapusnya.

Pengguna Path di Indonesia, sebanyak 61,59 persen dari total sampel, membuat akun dengan tujuan berbagi momen serta memperoleh informasi dari kawan-kawannya.

Sedangkan 25,17 persen hanya bertujuan berbagi momen saja dan 13,25 persen hanya ingin memperoleh informasi. Selanjutnya terungkap juga bahwa sebagian besar pengguna Path cenderung mengecek akunnya saat sedang santai.

Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas