Ribuan Jurnalis Dunia Jadi Saksi Peluncuran Huawei P9
Ribuan jurnalis dan konsumen ponsel pintar berbondong-bondong menghadiri peluncuran produk terbaru dari Huawei
Penulis: Ade Mayasanto
Editor: Sanusi
Laporan wartawan Tribunnews.com dari London, Ade Mayasanto
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Ribuan jurnalis dan konsumen ponsel pintar berbondong-bondong menghadiri peluncuran produk terbaru dari Huawei di Better Sea Evolution, London Selatan, Rabu (6/4/2016).
Sekitar dua ribu kursi yang disediakan panitia terisi penuh.
Peluncuran produk terbaru Huawei dengan #OO menjadi spesial lantaran jurnalis dan konsumen ingin mengetahui teknologi baru yang diciptakan Huawei.
Huawei P9 dilengkapi dual-camera Leica.
P9 merupakan ponsel pintar pertama di dunia yang dilengkapi dual-camera Leica, merek kamera ternama asal Jerman.
Hadir dalam peluncuran ponsel pintar tersebut adalah Duta Global untuk Huawei, aktor Henry Cavill.
"Pengguna ponsel di dunia biasa menggunakan ponsel mereka untuk memotret," kata CEO Huawei Consumer Business Group Richard Yu.
"Hal itu membuat fotografi penting bagi pengguna ponsel," imbuhnya.
P9 memberikan pengalaman terbaik untuk hardware dan software kedua kameranya, sehingga pengguna bisa memperoleh foto yang jernih.
Tak hanya kamera, P9 pun unggul pada desain fisiknya, yang terbuat dari alumunium aerospace-class dan kaca superior-grade 2.5D.
Prosesor P9 juga memimpin di kelasnya, yang dilengkapi daya, koneksi, dan kecepatan setara ponsel terkini dari Huawei.
P9 hadir dalam berbagai versi, yaitu P9 dan P9 Plus, dan terbagi dalam berbagai tipe ukuran, yaitu 32GB dan 64GB. Namun, tanggal pemasaran dan harga masih dirahasiakan.