Action Camera Ricoh WG-M2 Kebal Air dan Debu Dilego Rp 5 Jutaan
Kelebihan yang dimiliki Ricoh WG-M2 adalah kemampuannya untuk menghasilkan video berkualitas 4K
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – Ricoh mengeluarkan action camera WG-series terbaru, WG-M2.
Ricoh mengklaim Ricoh WG-M2 memiliki 40 persen bobot yang lebih ringan, dan ukuran yang lebih kecil dari pendahulunya, Ricoh WG-M1.
Ricoh telah melakukan penyempurnaan, sehingga Ricoh WG-M2 memiliki performa yang lebih baik dari action camera pendahulunya.
Kelebihan yang dimiliki Ricoh WG-M2 adalah kemampuannya untuk menghasilkan video berkualitas 4K, dengan sudut pandang yang sangat lebar, yaitu mencapai 204 derajat.
Video 4K dengan 30 frame per detik, 1080p dengan 60 frame per detik, dan 720p dengan 120 frame per detik, semua pada bitrate 100Mbps. Ricoh WG-M2 didukung lensa dengan resolusi 8 Megapixel.
Kemampuan Ricoh WG-M2 dapat disetarakan dengan produk sejenis dari Sony AS50, Olympus Stylus Tough TG-Tracker, dan GoPro Hero 4.
Semua kehebatan yang dimiliki Ricoh WG-M2 dibalut dalam casing yang kuat, dan mampu melindunginya dari debu, air, dan suhu yang dingin.
Sehingga, apabila sesuatu yang buruk terjadi seperti terbentur, terjatuh, bahkan dibawa menyelam pun tidak akan merusak action camera terbaru dari Ricoh ini.
Action camera Ricoh WG-M2 ini, rencananya akan dilepas ke pasaran dengan harga sekitar Rp 5 jutaan.