Diduga Berbahaya, FBI Selidiki Aplikasi FaceApp yang Ternyata buatan Rusia
Seiring dengan maraknya penggunaan Face App, beredar pula isu bahwa aplikasi tersebut berbahaya, bahkan FBI sampai menyelidiki aplikasi tersebut.
Editor: Fitriana Andriyani
TRIBUNNEWS.COM - Belakangan warganet tengah beramai-ramai mengikuti #AgeChallenge menggunakan aplikasi Face App.
Seiring dengan maraknya penggunaan Face App, beredar pula isu bahwa aplikasi tersebut berbahaya.
Bahkan organisasi FBI sampai menyelidiki aplikasi tersebut!
Baca: Kenal di Facebook Lalu Janjian Ketemuan, Cewek di Semarang Ini Kemudian Diperkosa di Lahan Kosong
Sebuah trend baru ramai digunakan oleh para pengguna media sosial.
Trend tersebut adalah Face App Challenge alias Trend Age Challenge.
Pengguna media sosial berlomba-lomba menunjukkan wajah mereka ketika sudah tua.
Wajah tua tersebut terlihat sangat otentik dan mirip dengan wajah asli.
Beberapa selebriti ikut meramaikan tren foto ini di media sosial mereka.
Tren ini dapat dibuat dengan sebuah aplikasi bernama FaceApp.
Baca: FaceApp Buatan Rusia Viral, Mengapa Ahli Keamanan Siber Khawatir?
Baca: Age Challenge Pakai Aplikasi FaceApp Dianggap Bahaya, FBI Diminta Selidiki, Ini Respons Perusahaan
FaceApp ini adalah aplikasi yang gratis dan dapat di-download pengguna iOS dan Android.
Diketahui, FaceApp adalah aplikasi yang dibuat oleh perusahaan dari Rusia yaitu Wireless Lab.
Dikutip dari TechCrunch (19/7/2019), FaceApp mendapat kritikan tajam mengenai privasi para penggunanya.
Muncul dugaan jika identitas pengguna dikirim ke Rusia.
Namun, CEO FaceApp, Yaroslav Goncharov mengumumkan jika data para pengguna tidak dikirim ke Rusia melainkan ke server seperti Google Cloud, dan Amazon Web.
Kini, isu tersebut akan diselidiki oleh organisasi Amerika Serikat, FBI.
Dikutip dari Buzzfeed (19/7/2019), Senator Amerika, Chuck Schumer memerintahkan FBI untuk menginvestigasi.
Baca: Selain FaceApp, Ini 5 Aplikasi Lain Buat Edit Wajah Jadi Tua / Age Challenge, Lengkap Link Download
Baca: Gak Usah Ikutan Wajah Tua Age Challenge dari FaceApp, Mending Bikin Wajah Muda 15 Tahun, Ini Caranya
Pemerintah Amerika Serikat was-was mengenai data para masyarakatnya yang ditakutkan dapat diakses pemerintah Rusia.
Tak hanya FBI, Komisi Perdagangan AS (FTC) juga turut menyelidiki aplikasi tersebut.
Masih berani memakai aplikasi FaceApp?
Simak tutorial lengkap ubah wajah menjadi lebih tua lewat Face App Challenge atau Trend Age Challenge.Baru-baru ini, sebuah trend baru ramai digunakan oleh para pengguna media sosial.
Trend tersebut adalah Face App Challenge alias Trend Age Challenge.
Pengguna media sosial berlomba-lomba menunjukkan wajah mereka ketika sudah tua.
Wajah tua tersebut terlihat sangat otentik dan mirip dengan wajah asli.
Baca: Trending di Medsos, Banyak Artis Berubah Tua, Ternyata Ada Bahaya Mengintai Pengguna FaceApp
Baca: Mau Ikutan Pamer Wajah Tua Lewat Age Challenge? Coba FaceApp, Make Me Old atau Modify, Ini Caranya
Beberapa selebriti ikut meramaikan tren foto ini di media sosial mereka.
TribunStyle akan menunjukkan cara paling mudah untuk mengikuti tren terbaru yang sedang hits ini.
Kalian bisa melakukan Face App Challenge atau Trend Age Challenge dengan sebuah aplikasi.
Lalu, selanjutnya tinggal unggah hasil fotonya ke Instagram, Facebook atau media sosial lainnya yang kamu miliki.
Ternyata, tren ini dapat dibuat dengan sebuah aplikasi bernama Face App.
Face App ini adalah aplikasi yang gratis dan dapat di-download pengguna iOS dan Android.
Yuk simak tutorialnya disini!
Baca: Viral Aplikasi FaceApp: Bahaya Mengintai hingga Cara Mudah Menggunakannya
1. Download aplikasi Face App
2. Buka Face App dan pilih free trial
3. Ketuk simbol kamera di tengah-tengah layar'
4. Ambil foto selfie atau pilih foto di galeri
5. Pilih filter 'old'
6. Foto gambaran masa tua akan muncul
Antara lain filter muda, kumis, jenggot, dan masih banyak lagi.
(Tribunstyle.com/Talitha Desena)
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Aplikasi FaceApp Ternyata Buatan Rusia dan Diduga Berbahaya, FBI Sampai Turun Tangan.