Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Ada Teknologi VOOC Flash Charge 3.0 di Pengisian Baterai Realme XT, Seperti Apa Kecanggihannya?

VOOC Flash Charge 3.0 adalah teknologi yang berfungsi untuk mengatur pengisian baterai smartphone secara cepat melalui dua tahap.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ada Teknologi VOOC Flash Charge 3.0 di Pengisian Baterai Realme XT, Seperti Apa Kecanggihannya?
BGR
Realme XT 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Smartphone Realme XT yang segera rilis dalam waktu dekat rupanya memiliki satu lagi tekologi lain yang dibenamkan di dalamnya. Teknologi tersebut adalah VOOC Flash Charge 3.0.

Ini adalah teknologi yang berfungsi untuk mengatur pengisian baterai smartphone secara cepat melalui dua tahap.

Pada tahap pertama, VOOC Flash Charge 3.0 akan mengisi baterai dengan daya terbesar hingga kapasitas baterai mencapai 80 persen. Setelahnya, proses pengisian baterai memasuki tahap kedua yang lebih lambat. Sampai saat proses pengisian mendekati kondisi penuh, pengisian baterai makin melambat hingga baterai menjadi terisi penuh atau 100 persen.

Dalam pernyataannya, pihak Realme menyatakan, dengan dukungan baterai berkapasitas 4.000 mAh, Realme XT bisa diisi sampai benar-benar penuh dalam hanya waktu  80 menit dari kondisi baterai kosong.

Teknologi lainnya yang disematkan di Realme XT adalah sensor sidik jari pada layar yang mengaplikasikan sensor sidik jari optik Goodix terbaru. Sensor untuk kebutuhan keamanan di smartphone ini mampu membuka kunci melalui pembacaan sidik jari lebih akurat dan cepat.

Baca: Lutfi Ardika, Juara Best of The Best Suryanation Motorland Battle 2019 Seri 5 Surabaya

Rrealme sebelumnya memaparkan tentang penggunaan sensor Samsung ISOCELL GW1 yang dirancang khusus untuk mengambil foto yang terang dan tajam dalam pencahayaan apa pun melalui teknologi Tetracell.

Pengaturan kamera menggunakan mode Ultra 64MP bisa menghasilkan imaging foto dengan ekuatan resolusi 9216×6912 piksel dengan hasil bidikan yang sangat detail.

Berita Rekomendasi

Ukuran foto menjadi empat kali lebih besar dari pemotretan 16MP, mempertahankan detail sangat tajam saat diperbesar.

Resolusi kamera 64MP ini disebut Realme dengan teknologi Quad Camera di mana kamera utamanya diasistensi oleh tiga kamera pendukung seperti lensa ultra-wide angle 8MP, lensa portrait 2MP, dan lensa ultra-macro 2MP.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas