Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Penjualan Perdana Trio Samsung Galaxy S20 hingga 8 Maret 2020, Free Galaxy Buds Seharga Rp 2 Jutaan

Ponsel series terbaru milik Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra sudah mulai dijual dipasaran pada Jumat, (6/3/2020).

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Wulan Kurnia Putri
zoom-in Penjualan Perdana Trio Samsung Galaxy S20 hingga 8 Maret 2020, Free Galaxy Buds Seharga Rp 2 Jutaan
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Ponsel series terbaru milik Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra sudah mulai dijual dipasaran pada Jumat, (6/3/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Trio Samsung Galaxy S20 di antaranya S20, S20 Plus, dan S20 Ultra sudah resmi dijual, Jumat (6/3/2020).

Penjualan perdana ponsel ini pada 6 hingga 8 Maret 2020 yang digelar di Jakarta dan Surabaya.

Pada Rabu (4/3/2020) di akun Twitter @SamsungIndonesia resmi meluncurkan ketiga ponsel ini.

Penjualan perdana ketiga ponsel ini, konsumen akan mendapatkan earbuds nirkabel, Galaxy Buds seharga Rp 2.299.000 dan mendapatkan cashback hingga Rp 1.500.000.

Penjualan digelar di dua kota, yakni Jakarta di Central Park Mall & Mall Kelapa Gading 3 dan Surabaya di Pakuwon Mall.

Untuk harga Galaxy S20 dijual seharga Rp 12.999.000, Galaxy S20 Plus dijual seharga Rp 14.499.000 dan Galaxy S20 Ultra dijual seharga Rp 18.499.000.

Berita Rekomendasi

Dilansir pcworld.idg.com.au, berikut ulasan perbedaan Samsung Galaxy S20, S20 Plus dan S20 Ultra:

Tampilan

Untuk layar, Galaxy S20 memiliki ukuran dengan kisaran 6,2 inci.

S20 menggunakan layar Dynamic AMOLED S20 yang dapat menampilkan resolusi WQHD + yang mengesankan dengan kecepatan refresh 120Hz yang serupa dengan Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL tahun lalu.

Sedangkan untuk Galaxy S20 Plus, ponsel ini menawarkan ukuran layar yang lebih besar yaitu 6,7 inci.

Namun, resolusi dan refresh rate tipe S20 Plus sama dengan S20.

Galaxy S20 Ultra merupakan smartphone premium terbesar denagn kisaran layar capai 6,9 inci.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas