Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Telkomsel Mencatat Adanya Kenaikan Digital Payment di Tengah Covid-19

Ia mengatakan, kenaikan itu terlihat dari pembayaran secara digital atau digital payment yang dilakukan masyarakat.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Telkomsel Mencatat Adanya Kenaikan Digital Payment di Tengah Covid-19
Istimewa
Setyanto Hantoro 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Direktur Utama Telkomsel, Setyanto Hantoro, mengatakan selama wabah virus corona atau Covid-19 ada peningkatan digitalisasi sebesar 10 persen.

Ia mengatakan, kenaikan itu terlihat dari pembayaran secara digital atau digital payment yang dilakukan masyarakat.

"Wabah Covid-19 ini, membuat digitalisasi dalam hal pembayaran meingkat dan kemungkinan akan kembali meningkat setelah wabah ini selesai," kata Hantoro dalam diskusi online, Senin (6/7/2020).

Baca: Tanggapan Telkomsel Terkait Adanya Dugaan Kebocoran Data Denny Siregar

Baca: Telkomsel Perluas Layanan VoLTE Hingga ke Bogor dan Sidoarjo

"Hal ini karena dilihat selama pandemi Covid-19, payload internet pun naik, dan terjadi peningkatan yang luar biasa," lanjutnya.

Menurut Hantoro, ada tiga kunci utama yang dapat mengakselerasi digital. Salah satunya dengan kolaborasi, karena Telkomsel hanya merupakan pembuat jaringan sementara.

"Maka dari itu untuk menjangkau segi pelayanannya, harus bekerja sama dengan pihak lain," kata Hantoro.

Berita Rekomendasi

Kemudian menurut Hantoro, regulasi dan lokal ekosistem juga dapat mengakselerasi digitalisasi dalam hal pembayaran.

"Tiga hal ini, apabila bisa dijalankan dengan baik maka akselerasi digital dapat terbentuk dengan cepat," kata Hartono.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas