Galaxy S20 FE Punya Triple Camera dengan Ultra Wide dan Telefoto, Jepretan Jadi Lebih Kaya Warna
Galaxy S20 FE menjadi suksesor dari seri smartphone flagship Galaxy S20 yang lebih dulu meluncur beberapa waktu lalu, dengan berbagai penyempurnaan.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Samsung awal Oktober 2020 ini resmi merilis smartphone flagship terbaru edisi fans Galaxy S20 FE.
FE adalah singkatan Fan Edition yang menandakan smartphone ini fitur dan performanya benar-benar diciptakan dan dirancang untuk memuaskan hasrat para penggemar smartphone Samsung di seluruh dunia, berdasarkan masukan-masukan yang selama ini telah mereka sampaikan ke Samsung.
Peningkatan performa itu antara lain mencakup teknologi dan fitur kamera, daya tahan baterai, kapasitas penyimpanan hingga prosesor.
Galaxy S20 FE menjadi suksesor dari seri smartphone flagship Galaxy S20 yang lebih dulu meluncur beberapa waktu lalu, dengan berbagai penyempurnaan.
Salah satu andalan dari Samsung Galaxy S20 FE adalah diaplikasikannya kamera dengan lensa triple Pro-Grade di smartphone ini.
Dengan kamera triple di bagian belakang, membuat siapa saja penggunanya bisa mengambil gambar-gambar dengan kualitas tajam dan lebih kaya warna dengan mudah dan tanpa perlu menggunakan filter.
Yang juga tak kalah menarik, triple cam di Galaxy S20 FE ini juga disematkan fitur Wide-angle Camera untuk bisa mengambil objek dengan bidang bidikan lebih luas.
Jika masih belum puas, pengguna bisa mengaktifkan fitur Ultra Wide Camera atau zoom in dengan pembesaran hingga 3x Optical Zoom pada kamera telefotonya.
Asyik bukan?
Performa mumpuni dari Exynos 990 memastikan AI Learning pada Galaxy S20 FE dapat bekerja dengan baik, seperti single-take yang menggunakan seluruh kamera belakang pada perangkat Samsung Galaxy S20 FE untuk mengambil gambar.
Dukungan prosesor Exynos 990, RAM 8GB dengan kapasitas simpan memori mencapai 128 GB membuat Galaxy S20 FE mampu memproses gambar-gambar yang dihasilkan.
Baca juga: Samsung Galaxy S20 FE Punya Teknologi Pintar Penghemat Baterai, Seperti Ini Cara Kerjanya
Pendek kata, dengan mengandalkan Galaxy S20 FE, pengguna tidak akan pernah kehilangan momen saat melakukan pengambilan gambar untuk saat-saat yang begitu berharga.
Baca juga: Galaxy S20 FE, Fashion Statement untuk Maksimalkan Ekspresi Diri di Media Sosial
Taufiqul Furqan, Product Marketing Manager Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia dalam diskusi hands on Samsung Galaxy S20 FE dengan Tribunnews dan beberapa media, Selasa (20/10/2020) mengatakan, fitur-fitur pada Galaxy S20 FE memiliki sejumlah perbedaan jika dibandingkan dengan pendahulunya, Galaxy S20 reguler.
Taufiq menyatakan, hampir 80 persen fitur pada Galaxy S20 reguler dimilki Galaxy S20 FE seperti wiresless charger, kamera dan prosesornya. "Tidak ada perbedaan," ungkapnya.