Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Jangan Ngaku Kpopers Garis Keras Kalau Belum Lakukan 4 Hal Ini

Eits…tunggu dulu, sebelum mencap dirimu dengan label kpopers, coba deh kamu lihat di bawah ini, hal mana yang belum pernah kamu lakukan sebagai fans?

BizzInsight
zoom-in Jangan Ngaku Kpopers Garis Keras Kalau Belum Lakukan 4 Hal Ini
Shutterstock
Lightstick yang wajib dibawa kpopers saat menonton konser idola mereka. 

TRIBUNNEWS.COM – Siapa nih yang ngaku seorang kpopers sejati? Eits…tunggu dulu, sebelum mencap dirimu dengan label kpopers, coba deh kamu lihat di bawah ini, hal mana yang belum pernah kamu lakukan sebagai fans?

Streaming lagu dan MV idola setiap hari

Jangan ngaku kpopers kalau kamu enggak pernah mendengarkan lagu dan menonton MV idola setiap hari. Selain memberi kamu semangat selama menjalani aktivitas, bagi kpopers hal ini juga merupakan ritual wajib untuk menambah jumlah views MV dari para idola. Semakin tinggi jumlah views-nya, maka semakin baik juga hal tersebut bagi grup idola mereka.

Bantu idola jadi trending topic

Bagi kpopers, akan kurang lengkap rasanya jika tidak buka media sosial setiap harinya. Kenapa? Karena lewat media sosial, mereka bisa tahu kabar terbaru idola, nge-bucinin anggota band terfavorit sampai mengobrol dengan sesama fans dari seluruh penjuru negara. 

Aktif di Twitter untuk membuat nama idola kamu masuk jajaran trending topic pada event-event tertentu itu sudah jadi pekerjaan wajib. Entah itu saat meluncurkan MV, album, berulang tahun, saat idola mengisi acara, dan masih banyak lagi. 

Beli dan ngumpulin merchandise

Berita Rekomendasi

Mulai dari album, lightstick, keychain, poster, boneka, dan segala pernak-pernik pasti tak akan luput dari koleksi para kpopers. Merchandise tersebut mereka beli dan kumpulkan sebagai tanda cinta untuk idola mereka.

Ramaikan acara idola

tokped-101220-1

Bukan hanya menonton MV atau mendengarkan lagunya saja, bagi kpopers sejati sudah wajib hukumnya untuk mencari dan menonton seluruh penampilan idola mereka. Mulai dari menonton live stage saat comeback album baru, reality show yang dihadiri idola mereka, siaran live yang idola mereka lakukan, hingga menonton acara yang mengundang idola mereka seperti WIB TV Show pada Tokopedia Play yang menghadirkan konten-konten eksklusif artis K-POP setiap bulannya.

Selain menonton konten eksklusif artis K-POP, Tokopedia Play, platform live streaming Tokopedia ini juga bisa membuatmu menonton live shopping dari para penjual di Tokopedia hingga acara-acara ternama seperti Jakarta Sneaker Day, Big Bad Wolf Book Sale, dan tentu saja konten dari artis K-POP ternama di WIB TV Show yang hadir setiap bulannya.

Bagi kamu kpopers yang belum tahu, WIB TV Show merupakan program TV bulanan Tokopedia yang hadir rutin setiap tanggal 25 tiap bulan dengan menghadirkan berbagai penampilan dari artis Indonesia sampai internasional.

Bulan November lalu, WIB TV Show menghadirkan Blackpink yang membuat heboh para Blink di Indonesia. Apalagi saat ini Blackpink merupakan salah satu girlband korea terfavorit dengan fans terbanyak di Indonesia (terbukti juga dari tingginya voting permintaan pengguna untuk bintang tamu selanjutnya setiap bulan di Tokopedia).

Di Tokopedia Play, kpopers terutama Blink bisa menemukan dan menonton berbagai konten Blackpink spesial dari Tokopedia secara mudah, yaitu hanya dengan mencari “Tokopedia Play” di kolom pencarian halaman depan.

Ada total 5 konten Blackpink di Tokopedia Play dan 4 diantaranya masih bisa ditonton di Tokopedia Play sampai saat ini. Berkat Tokopedia Play ini, para kpopers, terutama Blink pada bulan November lalu seperti dimanjakan oleh Tokopedia.

Pertama, Tokopedia Play menayangkan konten eksklusif Blackpink TV Show. Konten ini membuat pengguna Tokopedia, khususnya Blink bisa menonton konten cuplikan atau sneak peek eksklusif dari Blackpink di 24 November atau 1 hari sebelum penayangan di WIB TV Show.

Selain itu, ada juga 1 konten eksklusif “Blackpink Nyicipin Nasi Goreng” yang hanya ditayangkan eksklusif di Tokopedia Play. Tentu saja hal ini tak boleh dilewatkan begitu saja buat kamu para Blink.

Kedua, kpopers bisa menonton idola mereka seperti Blackpink sembari belanja merchandise. Ibarat sekali dayung dua tiga pulau terlampaui berkat adanya fitur live shopping di Tokopedia Play. Blink bisa membeli berbagai merchandise official Blackpink yang bisa langsung dibeli saat sedang menonton konten Blackpink di Tokopedia Play.

Konten eksklusif sneak peek Pre-TV Show tersebut pun mendapatkan antusiasme yang tinggi dari para Blink. Terbukti hampir sebanyak 200ribu orang menonton konten sneak peek tersebut hanya dalam kurun waktu 1x24 jam saja.

Nah jadi bagaimana, mau merasakan juga kesenangan yang dialami Blink Indonesia? Kalau iya, jangan lupa buka Tokopedia Play setiap harinya untuk cek berbagai konten seru dari idolamu dan live shopping menarik lainnya!

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas