Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Playlist Anyar di Platform Musik Ini Bisa Buat Anthem Mengawali Tahun Baru

Mengawali 2021 ini, platform streaming musik sosial Resso menghadirkan musik lokal dan internasional yang baru dan terhangat untuk para penggunanya.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Playlist Anyar di Platform Musik Ini Bisa Buat Anthem Mengawali Tahun Baru
IST
Waktuku Hampa, salah satu single di album baru Detik Waktu # 2 - Perjalanan Karya Cipta Candra Darusman dan dinyanyikan oleh salah satu penyanyi muda berbakat, Ardhito Pramono di platform streaming musik Resso. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengawali tahun baru di Januari ini para pecinta musik disambut dengan berbagai lagu baru yang membuka tahun ini dengan sangat sukses.

Sejumlah usisi dari banyak genre membawa semangat dan inspirasi baru untuk tahun 2021 dan tentunya masih banyak lagi yang akan menghadirkan karyanya.

Mengawali 2021 ini, platform streaming musik sosial Resso menghadirkan musik lokal dan internasional yang baru dan terhangat untuk para penggunanya.

Berikut beberapa lagu baru dan hot yang dapat kamu didengarkan di Resso:

1. De Una Vez - Selena Gomez

Selena Gomez resmi merilis single berbahasa Spanyolnya yang sangat ditunggu-tunggu, De Una Vez, yang merupakan sesuatu yang ingin Ia lakukan sejak 10 tahun lalu.

Lagu yang diproduksi oleh Tainy, Albert Hype, Jota Rosa, dan Neon16 ini adalah lagu pop berirama dengan sedikit pengaruh musik urban.

De Una Vez menceritakan tentang seseorang yang menyembuhkan dirinya dari luka hubungan sebelumnya dan kembali mendapatkan kepercayaandiri.

Berita Rekomendasi

Lagu ini juga menandakan lagu berbahasa Spanyol kedua Gomez sejak "Un Año Sin Lluvia" pada tahun 2010.

Bila diterjemahkan, lirik lagu tersebut menceritakan bagaimana Gomez merasa dia telah tumbuh lebih kuat menjadi dirinya sendiri, dan dia pulih dari patah hati yang diibaratkan dengan dada yang tidak dapat ditembus oleh peluru.

Hal tersebut juga dapat dilihat dari penerjemahan visual lagu tersebut dengan Selena yang mengenakan aksesori hati berornamen yang bersinar di dadanya saat ia berpindah dari satu kamar ke kamar lain di rumah bergaya vintage.

2. Waktuku Hampa - Ardhito Pramono & Detik Waktu Quartet

Ditulis oleh musisi jazz legendaris Indonesia, Candra Darusman, Waktuku Hampa adalah salah satu single di album barunya Detik Waktu # 2 - Perjalanan Karya Cipta Candra Darusman dan dinyanyikan oleh salah satu penyanyi muda berbakat, Ardhito Pramono.

Ini akan menjadi pertama kalinya Ardhito menampilkan dan merekam lagu ciptaan komposer lain. Lagu itu sendiri bercerita tentang bagaimana seseorang akan merasa hampa tanpa orang tercinta yang digambarkan melalui metafora yang indah.

Dengan vibe jazz yang dibawa, lagu ini sempurna untuk didengarkan di malam hari saat kita sedang bersantai.

3. How We Used To - Stephanie Poetri

Setelah sukses dengan singelnya I Love You 3000, Stephanie Poetri, penyanyi berbakat Indonesia, kini kembali dengan single terbaru di bawah naungan label 88 Rising.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas