Oppo Pamerkan Fitur Teranyar di Mobile World Congress Shanghai 2021
Oppo mengisyaratkan akan menunjukkan fitur teranyarnya dalam sebuah pameran bertajuk Mobile World Congress Shanghai (MWCS) 2021.
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Oppo dikabarkan akan memamerkan teknologi anyar dalam sebuah pameran di negeri Tirai Bambu.
Mereka mengisyaratkan akan menunjukkan fitur teranyarnya di ajang Mobile World Congress Shanghai (MWCS) 2021 yang berlangsung di Kota Shanghai yang dibuka hari ini, 23 hingga 25 Februari 2021.
Dalam pameran tersebut Oppo akan mempublikasikan hasil pengujian teknologi 5G di ponselnya.
Oppo juga menggandeng mitra bisnisnya yang turut menggarap perkembangan futuristik dalam teknologi pengisian daya, konsep ponsel cerdas masa depan, dan Internet of Things (IoT).
Oppo akan meluncurkan sekaligus mendemonstrasikan teknologi pengisian daya nirkabel baru.
Teknologi itu menggunakan smartphone konsep layar gulung Oppo X 2021, serta perkembangan terbaru pengisian daya cepat VOOC Flash Charge.
Namun, yang paling ditunggu dari peluncuran fitur Oppo tersebut adalah teknologi pengisian daya cepat secara global dengan tujuan untuk dapat mengaplikasikannya ke berbagai perangkat sehingga dapat masuk ke setiap area kehidupan pengguna.
Pameran MWCS menawarkan kesempatan bagi semua vendor ponsel di seluruh dunia untuk mendemonstrasikan inovasi dan kemitraan. Melalui pameran ini, Oppo akan memperluas ekosistem pengisian daya cepat di masa depan dan menjangkau lebih banyak orang melalui lebih banyak perangkat dari sebelumnya.
Baca juga: Harga dan Spesifikasi Oppo A15s di Indonesia, Rp 2 Jutaan Usung Tiga Kamera Belakang
Presiden Pemasaran Global Oppo William Liu, mengatakan di pameran MWCS 2021 itu akan dijadikan ajanv pemasaran global atas pengujian teknologi fast charging milik Oppo.
"Di Mobile World Congress 2021 di Shanghai, kami akan menujukka teknologi pengisian daya generasi berikutnya dan mengungkapkan bagaimana Oppo dapat memperluas jejaknya dari perusahaan smartphone ke beberapa sektor industry lain," kata William dikutip dari laman resmi OPPO, Selasa (23/2 /2021).
Baca juga: Tampil Cantik dan Futuristik, Showroom OPPO Gallery Nyaman untuk Eksplorasi Teknologinya
Di tahun sebelumnya Oppo berhasil melalui berbagai uji coba pada tahun 2020. Dalam MWCS kali ini, pengunjung dapat melihat demonstrasi langsung pengujian kecepatan 5G mmWave Oppo pada stan China Unicom.
5G mmWave diyakini mampu mendukung berbagai aplikasi 5G generasi berikutnya. Oppo telah menyiapkan teknologi ini melalui Oppo 5G CPE, yang akan dipamerkan di MWCS.
Oppo 5G CPE diketahui mampu mengubah sinyal 5G menjadi koneksi Wi-Fi yang sangat cepat dan stabil.
Dengan bekerja sama dengan mitra industri terkemuka asal Swedia, Ericsson dan mengembangkan dua solusi antena proprietary, Oppo 5G CPE membuat konektivitas berkecepatan tinggi. Seri Oppo itu digadang-gadang akan menjadi perangkat pintar yang membantu kehidupan di masa depan.