Realme 8 Pro Hadir di Indonesia Pada 7 April 2021, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Realme 8 Pro akan segera dilaunching pada 7 April 2021 mendatang, simak speifikasi lengkapnya berikut ini.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Realme sebantar lagi akan segera menghadirkan ponsel seri terbarunya, yaitu Realme 8 Pro di tanah air.
Realme 8 Pro hadir dengan inovasi terbaru 108MP Infinite Clarity Camera.
Selain itu Realme 8 Pro hadir dengan Infinite Bold Design yang elegan.
Dikutip dari event.realme.com, Realme 8 Pro ini akan segera launching pada 7 April 2021, mendatang di YouTube resmi Realme Indonesia pukul 14.00 WIB.
Baca juga: Spesifikasi Lengkap Realme 8 Pro: OS Android 11, Layar Super AMOLED hingga Baterai 4500 mAh
Baca juga: Intip Kekuatan Kamera Realme 8 dan Pro yang Diluncurkan Hari Ini
Realme 8 Pro juga dilengkapi dengan layar super AMOLED berbentang 6.4 inci dan RAM 6GB.
Selain kamera utama, ponsel seri terbaru Realme ini juga dilengkapi dengan fitur Kamera Sudut Ultra-Lebar 8MP, Lensa Makro 2MP dan Kamera Kedalaman 2MP.
Realme 8 Pro juga dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 730G.
GPU Adreno 618 melayani kebutuhan grafis dari ponsel Realme 8 Pro ini.
Realme memberikan performa gaming yang baik dengan dukungan baterai 4.500 mAh dengan fast charging 50W.
Baca juga: Realme C25 Resmi Diluncurkan, Simak Harga dan Spesifikasi Lengkapnya Berikut Ini
Baca juga: Realme Resmi Luncurkan Ponsel Murah C25 dan C21 di Indonesia, Ini Rincian Spesifikasi dan Harganya
Dikutip dari gsmarena.com, berikut spesifikasi lengkap Realme 8 Pro:
Ukuran dan Berat:
160.6 x 73.9 x 8.1 mm (6.32 x 2.91 x 0.32 in)
176 gram
Design: