Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Berikut Spesifikasi Inti Infinix Hot 10S yang Resmi Diluncurkan Hari Ini

Infinix akhirnya resmi merilis smartphone gaming kolaborasi dengan Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia yaitu Infinix Hot 10S.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Berikut Spesifikasi Inti Infinix Hot 10S yang Resmi Diluncurkan Hari Ini
Ist
Sergio Ticoalu, Country Marketing Manager untuk Infinix Mobile Indonesia. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak diluncurkan pada 2013, Infinix Mobile terus mempertahankan komitmennya sebagai “The Future Is Now".

Hal ini dibuktikan Infinix dengan menyabet gelar Top 1 Smartphone Brand di Lazada pada penjualan 11.11 dan 12.12 tahun lalu.

Penjualan Infinix juga terus meroket sebesar 160% mulai dari 2018 hingga 2020.

Nah kali ini Infinix kembali memberi gebrakan lewat rilis produk teranyarnya dari seri HOT.

Setelah beberapa kali memposting teaser yang menimbulkan rasa penasaran orang-orang, Infinix akhirnya resmi merilis smartphone gaming kolaborasi dengan Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia yaitu Infinix Hot 10S.

Peluncuran yang digelar secara live streaming melalui Facebook, YouTube dan Lazada Infinix, akhirnya menjawab semua bocoran yang beredar belakangan ini.

Infinix Hot 10S merupakan hasil kolaborasi eksklusif dengan Mobile Legends Bang Bang yang berawal dari sebuah impian untuk menciptakan smartphone mumpuni sekaligus pas untuk bermain game.

Infinix Hot 10S menargetkan pengguna kalangan Generasi Z di Indonesia yang menginginkan pengalaman gaming terbaik dari sebuah smartphone, terutama penggemar game Mobile Legends: Bang Bang yang sangat besar di Tanah Air.

Baca juga: Smartphone Terbaik untuk Bermain Mobile Legends, Ini Bocoran Spesifikasi Infinix Hot 10S

Berita Rekomendasi

Karena itu, Infinix Hot 10S hadir dengan desain khusus.

Dibalut boks ciamik yang menampilkan gambar hero Chou, Hot 10S juga mendukung tema dan tampilan layar selamat datang eksklusif saat diaktifkan.

Tidak hanya itu, di dalamnya juga ada pin 515 MLBB dengan desain kece yang jumlahnya terbatas.

“Kami ingin menghadirkan kolaborasi yang lebih spesial dari sebelumnya. Kami (Infinix dan MLBB) juga berharap dengan hadirnya Hot 10S, masyarakat bisa merasakan smartphone gaming dengan harga bersahabat dan performa terbaikM," ungkap Sergio Ticoalu, Country Marketing Manager untuk Infinix Mobile Indonesia, Senin (3/5/2021).

Berikut beberapa spesifikasi inti Infinix Hot 10S yang diklaim mampu mendukung aktivitas kamu :

Chipset Gaming Helio G85 + Dar-Link Ultimate Game Booster

Sebagai smartphone kolaborasi dengan Mobile Legends: Bang Bang, Hot 10S mengadopsi prosesor gaming tertinggi dari keluarga G series, yaitu MediaTek Helio G85.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas