Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

WhatsApp Resmi Berlakukan Kebijakan Privasi Baru , Ini yang Akan Terjadi Jika Pengguna Tak Setuju

WhatsApp secara resmi memberlakukan kebijakan privasi baru tentang akses terhadap data pribadi ke penggunanya pada 15 Mei 2021.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in WhatsApp Resmi Berlakukan Kebijakan Privasi Baru , Ini yang Akan Terjadi Jika Pengguna Tak Setuju
BUSINESS TODAY
WhatsApp Resmi Berlakukan Kebijakan Privasi Baru , Ini yang Akan Terjadi Jika Pengguna Tak Setuju 

Para analis mengatakan, meskipun ada kemarahan dari beberapa pengguna, rencana Facebook sepertinya akan berhasil.

Hanya di bawah satu dari empat pengguna yang mengetahui bahwa aplikasi tersebut berencana untuk mengubah syarat dan ketentuannya.

Kurang dari 15% pengguna mengatakan, mereka tidak lagi "ingin" menggunakan WhatsApp karena perubahan yang direncanakan, dan sejarah menunjukkan banyak dari mereka tetap bertahan.

Serangkaian fitur baru akan memungkinkan bisnis kecil mengunggah katalog mereka langsung ke aplikasi, membiarkan pengguna WhatsApp mengirim pesan kepada perusahaan, menelusuri barang dagangan mereka dan menyelesaikan pembelian, semuanya tanpa perlu meninggalkan WhatsApp.

Tujuan dari perubahan itu jelas, kata analis Martin Garner dari CCS Insight.

"Facebook memiliki rencana ambisius untuk memperluas layanan perpesanannya untuk mencapai apa yang telah dilakukan Tencent di China dengan WeChat, di mana orang-orang berinteraksi dengan bisnis dan toko, plus membayar barang dan layanan menggunakan aplikasi perpesanan," ujar Martin Gerner.

"WeChat juga memiliki aplikasi dan game mini sendiri, dan telah menjadi bagian penting dari struktur kehidupan sehari-hari di sana. Mencapai posisi ini akan menjadi hadiah besar bagi Facebook," lanjutnya.

BERITA REKOMENDASI

Jika kebijakan privasi baru ini dilakukan pada Januari lalu, akan terjadi kepanikan yang pada akhirnya menyebabkan jutaan pengguna akan beralih ke aplikasi lain.

Meski demikian, Wakil Presiden Riset untuk Analis Gartner, Daniel O'Connell memprediksi kesuksesan perusahaan.

"Keberhasilan WhatsApp Business API semakin membedakan WhatsApp dari penawaran pesaing, menjadikan WhatsApp lebih berharga, ada di mana-mana, dan sulit untuk digantikan," ujar O'Connell.

Apakah kebijakan baru ini aman untuk pengguna WhatsApp?

Jika Anda tidak mengobrol dengan akun bisnis yang menggunakan penyedia cloud dan Anda tidak menggunakan Facebook Shop, tidak ada yang berubah.


Anda dapat menerima Persyaratan Layanan dan mulai menggunakan semua layanan perpesanan dengan aman tanpa batasan apa pun.

Ilustrasi WhatsApp
Ilustrasi WhatsApp (Grid.ID)

WhatsApp dienkripsi secara end-to-end, sehingga obrolan dan panggilan Anda aman, dan WhatsApp tidak menyimpan catatan siapa saja yang mengirim pesan atau menelepon.

WhatsApp jelas melihat nomor telepon dari daftar kontak Anda (karena Anda memberikan izin dari pengaturan perangkat Anda, dan Anda dapat mencabutnya kapan saja), tetapi mereka tidak pernah dibagikan dengan Facebook.

Jika Anda khawatir, hindari saja kedua layanan yang disebutkan di atas dan tidak ada yang berubah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas