Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Samsung Resmi Luncurkan Galaxy A22 Versi LTE, Harganya Rp 2,99 Juta

Samsung resmi meluncurkan Galaxy A22 versi LTE di Indonesia, dengan layar Amoled berkemampuan refresh rate 90Hz seharga Rp 2.999.000.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Samsung Resmi Luncurkan Galaxy A22 Versi LTE, Harganya Rp 2,99 Juta
IST
Samsung Galaxy A22 LTE dengan layar Amoled dan refresh rate 90Hz dan dibanderol Rp 2.999.000. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Samsung Galaxy A22 versi LTE hari ini resmi meluncur di pasar Indonesia dengan layar Amoled dan refresh rate 90Hz dan dibanderol Rp 2.999.000, Selasa (29/6/2021).

Sebelumnya Samsung sendiri sudah meluncurkan Galaxy A22 5G beberapa waktu lalu, dengan Galaxy A22 LTE ini memberikan pilihan untuk para konsumen Samsung yang menggunakan perangkat tersebut.

Product Marketing Manager Samsung Mobile Irfan Rinaldi mengatakan, Galaxy A22 LTE didukung kapasitas baterai 5.000 mAh yang tahan sepanjang hari."

"Samsung Galaxy A22 LTE memiliki layar berukuran 6,4 inci dengan tingkat kecerahan hingga 600 nits yang tetap terang dan jelas, bahkan saat di bawah teriknya sinar matahari," kata Irfan Rinaldi.

Baca juga: Tiga Alasan Samsung Galaxy A22 5G Layak Dimiliki Mereka yang Sedang Berburu Ponsel 5G Harga Murah

Selain itu Irfan juga menjelaskan, kemampuan refresh rate 90Hz pada layar Amoled Samsung Galaxy A22 LTE memberikan pengalaman gaming dengan tampilan visual yang lebih hidup dan smooth.

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A22 LTE, Usung Kamera 48MP dan Baterai 5000mAh

"Hal ini tentunya membuat pengalaman bermain gim juga bisa semakin seru dan kompetitif karena aksi para karakter semakin responsif berkat touch rate 180Hz pada layar Galaxy A22 LTE serta ditenagai prosesor MediaTek Helio G80," ujar Irfan.

Berita Rekomendasi

Irfan juga merinci salah satu keunggulan dari ponsel ini, yaitu kamera utama 48MP yang mampu menangkap detail setiap gambar dengan jelas.

"Galaxy A22 LTE juga memiliki fitur Optical Image Stabilization (OIS) yang membuat ponsel ini sanggup menghasilkan gambar yang lebih stabil sekalipun kita sedang aktif bergerak ataupun dalam kondisi minim cahaya," kata Irfan.

Dipadukan dengan One UI Core 3.1 yang simpel dan intuitif, baterai besar 5.000 mAh dengan Fast Charging 15W, serta memori 6/128GB yang bisa ditambah sampai 1TB, ponsel ini dapat jadi pilihan bagi generasi muda.

Hadir dengan desain elegan dan balutan warna pastel yang kekinian, yaitu mint, violet dan black, Galaxy A22 LTE menjadi ponsel yang bakal menarik perhatian banyak orang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas