Simak Cara Mudah Convert File Ms Word ke PDF, Secara Online Maupun Offline
Cara mudah melakukan konversi file Ms Word menjadi Pdf secara online maupun offline
Penulis: Faishal Arkan
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Mengkonversi atau convert dokumen Ms Word to Portable Document Format (PDF) bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.
Terdapat beberapa cara yang bisa dipraktikkan untuk convert word to pdf, atau sebaliknya.
Terdapat dua cara, yakni secara online dan offline.
Convert secara online, bisa dilakukan menggunakan Ilovepdf.
Sedangkan, apabila convert secara offline bisa menggunakan aplikasi adobe reader.
Baca juga: Cara Convert PDF ke Word Secara Online Maupun Offline Dengan Mudah dan Cepat

Baca juga: Cara Kompres File PDF untuk Unggah Dokumen CPNS, Bisa Secara Online
Seperti yang sudah dipraktikkan oleh Tribunnews.com, berikut cara melakukan konversi dokumen word ke pdf, baik secara online maupun offline, di antaranya:
Convert Word ke PDF Secara Online
Menggunakan Ilovepdf
- Buka browser, lalu ketik Ilovepdf
- Kemudian pilih "Convert"
- Setelah itu, akan muncul beberapa pilihan untuk convert.
- Lalu pilih Convert Word to pdf
- Klik "Select Word File"
- Pilih file word yang akan anda convert