Mau Jelajahi Kota Virtual Sambil Nge-game di ProGamers City? Begini Nih Caranya!
Baru-baru ini, viral di medsos, ada angka-angka misterius yang bermunculan di hampir seluruh sudut kota. Barisan angka tersebut adalah 13.213.189.19.
TRIBUNNEWS.COM – Belakangan, banyak pembicaraan tentang fenomena teknologi mutakhir di dunia maya. Pertama, ada pembahasan mengenai metaverse, dunia digital di mana para penggunanya dapat melakukan ragam aktivitas layaknya di dunia nyata, mulai dari bekerja, hingga main game.
Tak hanya itu. Baru-baru ini, viral di media sosial, ada angka-angka misterius yang bermunculan di hampir seluruh sudut kota, mulai dari rambu di pinggir jalan, layar mesin ATM, hingga busana yang digunakan beberapa orang. Barisan angka tersebut adalah 13.213.189.19.
Misalnya, akun instagram konten viral @dagelan yang sempat mengunggah angka misterius 13.213.189.19 pada layar di saldo mesin ATM. Sebelumnya, Bangpen, kreator konten sekaligus influencer ternama, juga sempat mengunggah kartu debit bank dengan deretan angka tersebut. Kreator konten sekaligus gamer Reza Arap (YBRAP) juga pernah dikirimi varsity yang bertuliskan angka misterius tersebut. Selain itu, selebgram wanita mulai dari Christy Chriselle, Anisa Rahim, hingga Anya Geraldine juga pernah mengunggah deretan angka di Instagram Story-nya.
Fenomena yang dijuluki netizen sebagai “The Numbers” atau angka misterius tersebut pun jadi perbincangan ramai di kalangan netizen. Banyak yang bertanya-tanya, apa makna dari barisan angka 13.213.189.195 tersebut?
Baru-baru ini, diketahui jika barisan angka tersebut merujuk pada sebuah IP Address yang akan mengarahkan pengguna internet ke sebuah kota virtual bernama ProGamers City.
Apa itu ProGamers City?
Bukan cuma dunia virtual biasa, ProGamers City adalah sebuah virtual open world dengan pemandangan kota masa depan yang mengambil latar pada tahun 2075.
Dengan tampilan kota yang futuristik dan teknologi canggih, setiap orang dapat melakukan berbagai aktivitas menyenangkan di ProGamers City, terutama bermain game dengan pengalaman yang lebih bermakna.
ProGamers City adalah kota virtual yang lahir dari perkembangan pesat gaya hidup gaming. Di sana, para pencinta gaming berkompetisi untuk menjadi Pro-Player.
Dibuat khusus untuk gamer dan pencinta dunia metaverse, para pengunjung ProGamers City dapat menikmati banyak keseruan alias menang banyak.
Hal-hal seru yang bisa kamu lakukan di ProGamers City
Kamu bisa berinteraksi dengan ribuan orang lainnya sambil menjelajahi dunia virtual; sendirian, bersama teman, atau bertemu dengan teman baru (bahkan pacar baru!) di sana.
ProGamers City juga menyediakan banyak game seru di mana pemain bisa bermain secara individu atau bahkan bersama dengan rekan satu tim. Tidak hanya itu, ProGamers City juga akan menggelar Kompetisi E-Sport di mana kamu bisa saling berkompetisi jadi Pro-Player terbaik. Pasti menang banyak, deh, pokoknya!
Bersama tim yang kamu bentuk, kamu bisa mengikuti berbagai kompetisi game kelas dunia, seperti Mobile Legends, PUBG, hingga FIFA 22.
Yang lebih bikin kamu menang banyak, kamu akan ditemani oleh Pro Players dan selebritas terkenal yang turut meramaikan euforia gaming di kota virtual ini dan ikut bermain bersamamu! Mulai dari Anya Geraldine, Tretan Muslim, Reza Arap, Bangpen, hingga gamers dan e-sport player terkenal, seperti Kenboo, Ranger Emas, evos.clover (Hafizhan Hidayatullah), hingga evos.microboy (Nizar Lugatio) Mereka tak kalah antusias untuk berkompetisi dalam game bareng kamu!
Menariknya, kamu dan pengunjung ProGamers City tak hanya bermain game untuk kesenangan semata. Kamu juga berkesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik dan membeli merchandise.
Caranya adalah dengan mengumpulkan Red O Coin sebanyak-banyaknya dari misi dan minigames yang bisa kamu ikuti. Nantinya, poin dapat ditukarkan dengan banyak hadiah dan merchandise eksklusif dari ProGamers City.
Sudah siap jelajahi keseruan dunia virtual di ProGamers City? Tunggu tanggal mainnya di 11-13 Februari 2022 ya! Siapkan dirimu untuk menjelajahi dunia virtual dengan segala keseruan yang tak pernah kamu bayangkan sebelumnya!
Segera daftarkan diri kamu di ProGamers City! Rasakan langsung menjajal berbagai games interaktif dan kompetisi e-sport yang bikin kamu #PastiMenangBanyak. Yuk, klik di sini untuk ikutan keseruannya yang dijamin #PastiMenangBanyak!