Kuncie dan Google Kembangkan Modul Pembelajaran Gapura Digital dan Google Primer
Kuncie bersama Google menjalin kerjasama pengembangan modul pembelajaran bernama Gapura Digital dan Google Primer.
Penulis: Hendra Gunawan
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews, Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kuncie bersama Google menjalin kerjasama pengembangan modul pembelajaran bernama Gapura Digital dan Google Primer.
Kerjasama ini merupakan bagian dari Grow with Google, salah satu inisiatif Google untuk mempermudah akses semua orang untuk mendapatkan berbagai pelatihan dan fitur terbaik Google yang dapat mengembangkan keterampilan, karir, bisnis.
"Kolaborasi dengan Google melalui Gapura Digital dan Google Primer akan dapat memberikan nilai tambah, terutama untuk membangkitkan para pemilik UMKM maupun mereka yang mempunyai aspirasi menjadi pengusaha untuk membantu mendorong pemulihan kegiatan ekonomi pasca COVID-19,” tutur Mario Nicolas, CEO Kuncie.
Google memilih Kuncie sebagai mitra kolaborasi dalam program Grow with Google karena Kuncie dinilai memiliki visi dan misi yang sejalan dengan inisiatif tersebut.
Selain itu, Kuncie juga menawarkan keunggulan yang berbeda dari e-learning platform lainnya, di mana Kuncie sangat mementingkan kenyamanan dalam pengalaman belajar online melalui aplikasi smartphone, pilihan puluhan topik dan mentor-mentor berpengalaman, serta aktifitas-aktifitas interaktif dengan mentor seperti kelas online & webinar.
Baca juga: Google Kucurkan Pinjaman Rp 29,31 Miliar ke UMKM Indonesia
“Google berkomitmen untuk terus mendukung UKM, pencari kerja, dan pelajar Indonesia guna meningkatkan partisipasi mereka dalam ekonomi digital serta mempercepat pemulihan ekonomi.
Melalui program Grow with Google, kami berkolaborasi dengan Kuncie untuk memberikan pelatihan berbasis e-learning mengenai digital marketing kepada UMKM di seluruh Indonesia agar mereka mendapat manfaat dari peluang yang diciptakan oleh teknologi sehingga mampu bangkit dan mengembangkan usaha mereka,” ujar Muriel Makarim, Head of Brand Marketing, Google Indonesia.
Baca juga: Rekening Bank Disita, Anak Usaha Google Rusia di Ambang Kebangkrutan
Gapura Digital menyediakan materi pembelajaran bagi UMKM dan entrepreneur berupa 48 konten video dari enam mentor. Sementara itu, Google Primer, yang terdiri dari 22 konten video dari empat mentor, berfokus pada pembelajaran melalui layanan yang dimiliki Google.
Beberapa mentor yang terlibat dalam modul pembelajaran ini antara lain Aidil Wicaksono, Chrisma Wibowo, Diana Aletheia, Jefri Yushendri, Pritha Wibisono, dan Rohmat Hidayatuloh.
Baca juga: Permudah Pengambilan Gambar, Google Luncurkan Kamera Street View Baru
Pengguna dapat mengakses modul ini dengan mengunduh dan mendaftarkan diri di aplikasi Kuncie atau melalui website di kuncie.com/belajar atau goo.gle/kuncie. Pengguna dapat menikmati pembelajaran dengan mudah, gratis, serta bisa diakses di mana saja dan kapan saja.
“Kami percaya, bergabungnya Google dalam ekosistem kami bisa membantu para entrepreneur dan para profesional untuk meningkatkan performa bisnis mereka. Kami berharap bisa menyiapkan dan meningkatkan skill lebih dari satu juta digital talent di Indonesia hingga tahun depan,” ungkap Mario.